AutonetMagz.com – Bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional yang jatuh pada 2 Mei kemarin, PT Toyota-Astra Motor (TAM) mengumumkan para pemenang Toyota Dream Car Art Contest (TDCAC) ke-17. Kompetisi ini terbagi dalam 3 kategori, yaitu kategori 1 untuk peserta berusia di bawah 8 tahun, kategori 2 untuk peserta usia 8—11 tahun, dan kategori 3 untuk peserta usia antara 12—15 tahun. Masing-masing 3 pemenang perkategori akan dibawa untuk berlomba dalam tingkat global di Jepang.
Daftar Pemenang Toyota Dream Car Art Contest ke-17
Kategori 1 (di bawah 8 tahun):
- Sienna Arielle Kedna (7) / Bandung, Jawa Barat / Mobil Pembawa Kehangatan
- Eleandra Zefanya Marjorie (7)/ Depok, Jawa Barat/ Trash Cleaner & Fish Hospital Car
- Alecia Anindya Maheswari (7/ Malang, Jawa Timur / Mobil Eco Enzym
Kategori 2 (usia 8—11 tahun):
- Albert Ryan (10) / Jakarta Utara, Jakarta / Toyota Mobilitas Untuk Semua
- Alya Martha Satriani (11) / Bengkulu, Bengkulu / Stork Car Detecting Water Springs
- Talia Tirza (9) / Surabaya, Jawa Timur / Happy Hospital Car
Kategori 3 (usia 12—15 tahun):
- Damion Deven (15) / Surabaya, Jawa Timur / P3TRUCK (Provision-Promotion-Prosperity Truck)
- Hilmi Susilo Wahyudi (13) / Jakarta Utara, Jakarta / Toyota Peace Car
- Anindya Nakesha Zara (14) / Bengkulu, Bengkulu / Mobil Perawatan ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa)
Special Awards TDCAC ke-17
Selain itu, ada juga Special Awards merupakan penghargaan khusus yang pemenangnya dipilih langsung oleh PD dan VPD PT TAM. Terdapat 2 kategori yaitu:
1. Best Inspirational Award
Diberikan kepada karya yang mempunyai ide orisinal dan pesan yang kuat mengenai harapan tentang mobil impian. Penghargaan diberikan kepada:
Alecia Anindya Maheswari (7) / Malang, Jawa Timur / Mobil Eco Enzym
2. Best Indonesia Theme
Diberikan kepada karya yang mempunyai karakter khusus dan keunikan yang mewakili kebudayaan Indonesia. Penghargaan diberikan kepada:
Alya Martha Satriani (11) / Bengkulu, Bengkulu / Stork Car Detecting Water Springs
Selain menerima hadiah berupa dana pendidikan, piala, dan sertifikat khusus, para pemenang juga akan mewakili Indonesia pada kontes TDCAC tingkat global di Jepang untuk bersaing dengan karya-karya dari 75 negara lainnya.Untuk melihat karya-karya mereka lebih jelas, dapat mengunjungi situs resmi galeri virtual Toyota Dream Car Art Contest (TDCAC).
Read Next: PEVS 2024: Neta Luncurkan Neta V-II!, Harga Pre-Book Mulai Rp 200 Jutaan!