AutonetMagz.com – Segmen otomotif tidak melulu mengenai kendaraan yang digunakan untuk mobilisasi sehari-hari. Ada banyak hal di segmen otomotif yang tentunya menarik untuk dibahas, termasuk mobil-mobil dengan harga yang fantastis. Dan kali ini, tim AutonetMagz ingin membahas mengenai mobil termahal yang ada di dunia saat ini. Ada 3 mobil yang berada di posisi pucuk sebagai mobil dengan harga fantastis. Model apa saja? Yuk kita bahas.
Ferrari 250 Gran Turismo Omologato (GTO) 1963
Mobil termahal yang ada di dunia saat ini nyatanya bukanlah mobil dengan usia yang muda, malahan sebaliknya. The Most Expensive Car in The World jatuh pada Ferrari 250 Gran Turismo Omologato (GTO) rakitan tahun 1963. Saat ini, berlinetta 2 pintu tersebut dibanderol dengan harga 70 juta USD atau sekitar 1 triliun lebih sedikit. Yap, angka yang sungguh mahal untuk sebuah mobil. Bayangkan, berapa juta anak bisa kalian belikan lato-lato dengan uang tersebut. Sebenarnya, Ferrari 250 GTO diproduksi sebagai mobil balap, hanya saja, penggunanya juga bisa memanfaatkan mobil ini untuk digunakan di jalanan umum. Hanya ada 36 unit Ferrari 250 GTO 1963 yang diproduksi sepanjang sejarah.
Salah tiganya dimiliki oleh beberapa figur terkenal seperti Ralph Lauren (fashion designer terkenal), Nick Mason (Drummer Pink Floyd), dan Jon A. Shirley (mantan president & COO Microsoft). Ferrari 250 GTO memiliki nilai sejarah yang sangat kuat, termasuk menjuarai sejumlah ajang balap bergengsi. Mulai dari Tour de France hingga LeMans. Background tersebut membuat Ferrari 250 GTO menjadi mobil sport klasik paling langka yang ada saat ini. Ditenagai mesin 3.000cc V12, mobil ini bisa berlari hingga kecepatan 280 km/jam dan berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 6,1 detik saja. Ingat, prestasi ini dicapai di tahun 1960-an lho. Dan pada masanya, Ferrari 250 GTO adalah mobil sport paling kencang.
Rolls-Royce Boat Tail
Di posisi kedua ada produk spesial dari brand super premium, Rolls-Royce. Dan produk yang dimaksud adalah Rolls-Royce Boat Tail. Mobil yang diperkenalkan bulan Oktober tahun 2021 kemarin di Concorso d’Eleganza Villa d’Este ini memang super spesial. Produksi Rolls-Royce Boat Tail ditangani langsung oleh departemen coachbuiling Rolls-Royce di Goodwood Plant, Inggris. Lantas, berapa harga Rolls-Royce Boat Tail? Mencapai 28 Juta USD atau setara 419,4 Miliar Rupiah. Agak jauh jaraknya dari Ferrari 250 GTO, namun Rolls-Royce Boat Tail hanya diproduksi 3 unit saja lho. Selain itu, proses pembuatannya pun jauh lebih presisi dan semuanya dikerjakan oleh manusia.
Walaupun berbagi platform dengan Rolls-Royce Phantom, Rolls-Royce Boat Tail nyatanya punya 1.813 komponen yang dibuat khusus dan spesial untuk model ini saja. Sedangkan di bawah kap mesinnya terdapat dapur pacu berkubikasi 6.750cc Twin Turbo V12 yang sama dengan mesin milik Rolls-Royce Cullinan, Ghost, dan Phantom VIII. Oiya, pembeli Rolls-Royce Boat Tail juga akan mendapatkan sebuah ‘merchandise‘ super spesial berupa jam tangan mewah yang diproduksi oleh produsen jam mewah asal Swiss, Bovet. Nah, pemilik bisa memilih apakah ingin menggunakan langsung jam tangan tersebut, atau malah menempelkannya di dashboard Rolls-Royce Boat Tail.
Bugatti La Voiture Noire
Dan posisi ketiga sekaligus mobil terakhir yang kita bahas kali ini adalah mobil dari Bugatti, yaitu Bugatti La Voiture Noire. Sebenarnya, mobil ini dibangun dari salah satu model populer dari Bugatti yaitu Bugatti Chiron. Hanya saja, sentuhan yang diberikan di mobil ini jelas berbeda. Body Bugatti La Voiture Noire diproduksi sepenuhnya secara hand-craft menggunakan bahan carbon fibre. Sang desainer, Etienne Salomé, juga memberikan sentuhan berupa moncong khas yang juga bisa kita temukan di Bugatti Divo. Namun, secara umum, kehadiran Bugatti La Voiture Noire sangat dipengaruhi dari Bugatti type 57 SC Atlantic.
untuk dapur pacu, Bugatti La Voiture Noire menggunakan mesin 8.000cc quadturbo W16 yang sebenarnya sama persis dengan bugatti Chiron. Hanya saja, transmisi otomatis 7 percepatan DCT & sistem AWD-nya di-tuning ulang sehingga tidak terlalu galak. Bugatti nampak ingin memberikan kesan berkendara yang lebih rileks untuk Bugatti La Voiture Noire. Lantas, berapa harga jual Bugatti La Voiture Noire? Mencapai 18,7 Juta USD atau setara dengan 279 Milyar Rupiah. Jikalau kalian berminat untuk membeli Bugatti La Voiture Noire, maka waktu tunggu untuk memproduksi mobil ini mencapai 2,5 tahun lamanya. Bugatti La Voiture Noire pertama yang terdeteksi telah diregistrasi di Swiss pada tahun 2021 silam.
Jadi, bagaimana menurut kalian?
Read Next: New MG HS 2023 Resmi Dirilis, Harga Mulai Rp 450 Jutaan