Ini Dia Inspirasi Modifikasi Honda Jazz, Live From SEMA Show 2014

by  in  Berita & Event & Honda
Ini Dia Inspirasi Modifikasi Honda Jazz, Live From SEMA Show 2014
0  komentar
Honda Fit Spoon 2014

AutonetMagz.com – Sebagai salah satu mobil yang sering tampil di ajang modifikasi dan tak jarang menjadi raja kontes, Honda Jazz selalu bisa dimodifikasi dengan berbagai gaya. Mau ekstrem? Racing? Elegan? Performance? Hellaflush? Semua bisa. Kami juga yakin, pasti Honda Jazz terbaru berkode GK juga sudah membuat pemiliknya gatal ingin mendandani mobil ini sekeren mungkin. Maka dari itu, AutonetMagz kini menampilkan sejumlah Jazz modifikasi, langsung dari SEMA Show 2014 di Amerika lho.

All New Honda Jazz modif racing

Bersama dengan sahabat baik kami Jason Richmond atau yang lebih terkenal sebagai HondaPro Jason, AutonetMagz menjajaki satu-persatu subcompact hatchback yang telah dimodifikasi di banyak sektor. Dimulai dengan Honda Jazz berwarna merah marun bernama Kontrabrands A.M.L, unit ini telah mendapatkan sepaket body kit berikut wide body dari DTM Autobody. Pelek 18 inci bermerek SSR Professor SP1 yang ditemani suspensi coilover TEIN dan ban Falken membantu membuat mobil jadi ceper, sementara sistem pembuangan Greddy memberikan tenaga ekstra.

All New Honda Jazz modifikasi

Interior sporty namun mewah dengan jok Sparco R100. Upgrade komponen audio Clarion membawa musik yang lebih hidup dan mempertahankan semua fungsi dari audio original Jazz. Sebuah sepeda Fixie Greddy melekat pada dudukan sepeda buatan Design Craft Fabrication bertipe slide-out yang bisa dibongkar pasang dengan mudah.

Honda Fit Spoon tahun 2014

Bagi maniak Honda, pasti sudah tak asing dengan tuner bernama Spoon Sports. Spoon Sports USA adalah pelopor dalam divisi tuning dan balapan untuk Honda. Honda Jazz Spoon Sports Super Taikyu dirancang dengan peruntukan balap ketahanan atau endurance, dibangun dengan penekanan pada efisiensi, keandalan, dan kenyamanan pengemudi.

Honda Fit Spoon 2014 racing

Dengan berbasiskan balap endurance, Spoon Sports mengembangkan dan memproduksi berbagai bagian tuning untuk mobil Honda, sudah banyak parts unggulan yang diuji pada mobil ini. Apalagi dengan aplikasi livery kuning biru khas Spoon Sports, mobil ini tampil outstanding meski tidak sedang balapan. Meski performance oriented, namun beberapa fitur harian masih bisa disimak di mobil ini, contohnya sunroof dan foglamp.

Honda Jazz baru modif racing

Kenny Vinces membangun Honda Jazz silver ini sebagai platform yang besar bagi dunia tuner. Kenny Vinces Honda Fit dibangun dengan sangat upto-date, tetapi hal ini bisa dilakukan hampir semua orang, sebab parts modifikasinya masih terjangkau tetapi juga bisa menghasilkan decak kagum yang besar. Hampir setiap aspek dari Fit atau Jazz ini dimodifikasi namun masih menyimpan garis desain Honda Jazz yang sleek, baik di dalam maupun di luar.

Modif Honda Jazz baru ala street racing kanjo style

Dibangun untuk balap SCCA, World Challenge, dan Canadian Touring Car B-SPEC, Honda Jazz ini telah dikembangkan oleh HPD (Honda Performance Development) untuk balapan pada tahun 2015. Dirancang untuk menjadi mobil di kategori entry-level, mobil balap kelas B-SPEC ini harus tetap menggunakan mesin dan sasis standar, namun sebagai penunjang keamanan pastinya sudah dilengkapi dengan roll cage, jok balap dan peralatan keselamatan lainnya. Komponen suspensi nya pun telah di-approve oleh pabrikan, berikut ban dan roda spek sirkuit.

Modif Honda Jazz baru ala street racing kanjo

Itu saja? Tentu tidak, masih ada beberapa Honda Jazz modifikasi yang bisa anda nikmati nanti. Akan seperti apa kira-kira? Tunggu saja liputan selanjutnya hanya di AutonetMagz!

Photo credit : HondaPro Jason

Read Prev:
Read Next: