AutonetMagz.com – Satu buah mobil lagi yang juga bisa dikatakan cukup ditunggu – tunggu akhirnya diperkenalkan di Indonesia secara resmi, dan mobil ini sendiri akan menjadi mobil bermerk China selanjutnya setelah Wuling yang memperkenalkan Confero dan Cortez, inilah Dongfeng Sokon (DFSK) Glory 580 versi Indonesia.
DFSK Glory 580 sendiri bukan pertama kalinya hadir di Indonesia, karena tahun 2017 silam pihak Sokonindo juga sudah membawa DFSK Glory 580 dan memamerkannya. Nah, setahun berlalu, dan kini adalah waktu yang tepat untuk memperkenalkan DFSK Glory 580 di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 ini. Secara umum sebenarnya kami sudah pernah membahas DFSK Glory 580 ini, bahkan membuat video review-nya. Namun ada beberapa detail yang baru diumbar pada sesi peluncurannya kali ini. Pertama, sebuah mobil, apalagi mobil China biasanya membuat banyak pihak skeptis, dan hal ini wajar melihat nasib buruk mobil asal China pada masa lalu. Namun DFSK sendiri tak mau menyerah, dan menawarkan garansi selama 7 tahun atau 150.000 km, sebuah garansi yang cukup panjang untuk mobil di harga 200 jutaan.
Kedua, untuk urusan rentang harga, DFSK Glory 580 sendiri akan dibanderol mulai harga 220 jutaan Rupiah hingga 350 jutaan Rupiah, sebuah rentang harga yang cukup jauh tentunya. Akan ada dua varian mesin yang ditawarkan oleh pihak Sokonindo Automobile, yaitu varian bermesin 1.500cc Turbo dan varian mesin 1.800cc n/a. Nampaknya varian terakhir adalah varian yang harganya lebih murah. Pre-Booking dari DFSK Glory 580 sendiri sudah bisa dilakukan sejak hari ini. Untuk urusan kelengkapan, DFSK Glory 580 sendiri dibekali dengan beberapa komponen seperti smartkey, electric sunroof, dan juga tire pressure monitoring system (TPMS). Dan untuk urusan konektivitas, mobil ini mengandalkan sistem infotainment berbasis LinOS yang sudah menggunakan Voice Control.
Turut hadir dalam peluncuran ini adalah Bapak Alexander Barus, CEO dari Sokonindo Automobile. Beliau menyebutkan bahwa pengembangan dari DFSK Glory 580 sendiri berdasarkan pada nilai ‘Semua Untuk Pelanggan’, dimana mobil ini akan ditujukan untuk masyarakat perkotaan yang membutuhna sebuah SUV yang nyaman dengan harga yang bersahabat. Beliau juga menambahkan bahwa DFSK Glory 580 akan menjadi dasar pengembangan teknologi cerdas milik DFSK di masa depan. Selain itu, DFSK Glory 580 sendiri juga didukung oleh beberapa supplier seperti BOSCH, TRW, Delphi, dan YFJCI, serta penggunaan transmisi CVT lansiran dari Punch CVT.
Secara umum, DFSK Glory 580 sendiri bisa menjadi alternatif baru untuk para konsumen yang menginginkan sebuah SUV, yang mungkin bermesin Turbo dengan 7 kapasitas tempat duduk, namun dengan harga sebuah LSUV. Nah, kalau menurut kalian, bagaimana peluang dari DFSK Glory 580? Yuk sampaikan pendapat kalian kawan.
Baca Juga : DFSK Glory 580 Akan Dijual Dalam Dua Trim, Mulai 245 Jutaan!
Read Next: IIMS 2018 : VW Polo VRS Diperkenalkan, Tembus 140 hp!