AutonetMagz.com – Tak terasa tahun 2021 ini menyisakan sekitar 3 bulan saja, padahal rasanya baru kemarin kita memasuki tahun 2021 dengan harapan yang baru pasca pandemi yang menyerang di awal tahun 2020. Namun tak ada yang menyangka bahwa Indonesia harus mengalami second wave COVID-19 di bulan Juni silam, dan membuat PPK harus diterapkan hingga detik ini. Walaupun begitu, industri otomotif masih mencatatkan hasil yang positif. Salah satunya adalah capaian dari Honda Surabaya Center, main authorized dealer Honda untuk kawasan Jatim, Bali, dan Nusa Tenggara. Yuk kita bahas.
Brio Dominan, HRV 1.5 Mengikuti
Selama 8 bulan pertama tahun 2021 ini, Honda Surabaya Center (HSC) telah berhasil mencatatkan penjualan sebesar 7.535 unit. Angka ini merupakan kompilasi dari penjualan secara retail untuk kawasan Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara. HSC sendiri melabeli capaian ini sebagai angka yang memuaskan. Dari 7.500-an unit yang terjual, Honda Brio tetaplah menjadi yang dominan. Jadi, secara umum capaian penjualan Honda Surabaya Center dan Honda Prospect Motor memiliki karakter yang sama. Honda Brio berhasil menyumbangkan sekitar 53,99% dari total penjualan HSC dari awal tahun. Sebanyak 4.068 unit Honda Brio telah terkirim ke konsumen, dengan rincian 2.517 unit merupakan Honda Brio Satya dan 1.551 unit merupakan Honda Brio RS. Selain Brio Series, Honda HR-V ternyata juga memiliki peran penting bagi HSC. Honda HR-V menyumbang kontribusi sebesar 19,06% atau setara 1.436 unit selama periode yang sama.
Yang menarik, Honda Mobilio ternyata masih memiliki peforma yang bagus bagi HSC dengan capaian penjualan sebanyak 589 unit. Sedangkan Honda CR-V mampu terjual sebanyak 459 unit. Tak berselang jauh, ada new comer dari Honda yaitu Honda City Hatchback yang membukukan 431 unit sejak peluncurannya di bulan April silam. Honda BR-V versi terdahulu mencatatkan penjualan sebanyak 156 unit, disusul Honda Jazz dengan 1.44 unit, lalu Honda HR-V 1.8 dengan 129 unit dan Honda Civic Hatchback dengan 54 unit. Jajaran sedan Honda seperti Honda Civic terjual sebanyak 40 unit, sedangkan Honda Accord terjual 16 unit, serta Honda City hanya 9 unit. Honda Odyssey terjual sebanyak 3 unit selama tahun ini, dan yang menarik ada nama Honda Civic Type R yang laku 1 unit di tahun ini. Nah, untuk menjaga peforma penjualan mereka, HSC pun menyiapkan sejumlah promo untuk menyambut akhir tahun.
Promo Jelang Akhir Tahun
Wendy Miharja, Marketing and After Sales Service Director Honda Surabaya Center mengungkapkan, “Kami konsisten untuk memberikan program yang terbaik tidak hanya pada produk yang sudah ada saja, namun juga produk baru seperti Honda City Hatchback RS yang kini sudah mendapatkan manfaat purna jual juga. Kami berharap dengan program dari Honda ditambah dengan kebijakan pemerintah untuk memperpanjang insentif PPNBM 100% hingga akhir tahun, bisa meningkatkan penjualan Honda di wilayah Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara secara keseluruhan, terutama di penghujung 2021”. Bertajuk “Beli Honda, Pasti Untung“, HSC memberikan Free Paket Hemat 1 untuk New Honda Mobilio, New Honda BR-V, New Honda CR-V dan New Honda City Hatchback RS. Selain itu, promo juga berlaku bagi konsumen loyalist / education All New Honda Brio dan New Honda HR-V dengan syarat dan ketentuan. HSC juga menghadirkan promo ceria berupa subsidi 4 juta Rupiah untuk Honda Mobilio dan BR-V.
Jadi, bagaimana menurut kalian?
Read Next: Efek Kebijakan PPNBM, Penjualan Suzuki Naik Pada Agustus Lalu