Honda Mobilio : Saya Masih Ada Lho Walau Hampir 1 Dekade

by  in  Berita & Honda & Merek Mobil
Honda Mobilio : Saya Masih Ada Lho Walau Hampir 1 Dekade
0  komentar

AutonetMagz.com – Siapa masih ingat dengan Honda Mobilio? Yap, LMPV yang satu ini memang usianya sudah terbilang sangat uzur, hampir 10 tahun di tahun 2024 ini. Dan nyatanya, hingga detik ini Honda Prospect Motor (HPM) masih menjual Honda Mobilio secara resmi, walaupun sisa hanya 1 tipe saja. Dan kami penasaran, seberapa banyak penjualan dari LMPV yang dahulu sempat meraih masa jayanya ini. Yuk kita bahas.

Masih Jualan dan Lumayan

Jadi, mengacu pada data GAIKINDO untuk tahun ini, Honda Prospect Motor masih kedapatan memprpduksi Honda Mobilio untuk pasar Indonesia. Ada Honda Mobilio tipe S Manual dengan jumlah wholesales mencapai 360 unit selama 5 bulan pertama tahun 2024 ini. Secara rinci, ada 120 unit di bulan Januari, diikuti jumlah yang sama di bulan Maret dan April 2024. Lho, kenapa di judul jumlahnya 361 unit? Karena ternyata ada 1 unit yang berbeda, yaitu Honda Mobilio tipe E CVT yang kedapatan ada data 1 unit di bulan Januari 2024. Bisa jadi ada special request untuk unit ini.

Yang jelas, di bulan September 2024 ini, Honda Mobilio akan genap berusia 10 tahun. Usia yang cukup panjang untuk sebuah LMPV, bahkan bisa jadi akan melebihi usia dari Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia generasi kedua yang lifecycle-nya berusia 10 tahun. Tentunya, banyak yang bertanya mengapa Honda terkesan abai dengan Honda Mobilio, apalagi dahulu Honda Mobilio sempat punya masa jaya. Jawaban sederhananya ada pada produk mereka sendiri yaitu All New Honda BR-V. Honda nampaknya enggan bermain di 2 kaki pada segmen low 7 seater yaitu di LMPV dan LSUV. Toh perkembangan pasar sudah mengarah ke segmen SUV.

Honda Mobilio Penuhi Kebutuhan Fleet

Bagaimana dengan penjualan Honda Mobilio selama setahun penuh di tahun 2023 kemarin? Angkanya mencapai 1.440 unit untuk tipe S manual, dan 1 unit masing-masing untuk tipe E MT dan RS CVT. Jadi, sepanjang tahun, Honda Mobilio berhasil terjual sebanyak 1.442 unit. Angka yang kecil untuk sebuah LMPV, namun lumayan untuk mobil dengan 1 tipe yang usianya hampir 1 dekade. Besar kemungkinan, Honda Mobilio masih akan terus bertahan jikalau permintaan fleet mobil ini terus berjalan pula. Salah satu keunggulan mobil ini adalah kelegaan kabin dan peforma mesin yang didukung konsumsi BBM yang juga irit.

Jadi, bagaimana menurut kalian? Ada yang masih menggunakan Honda Mobilio?

Read Prev:
Read Next: