Jakarta, AutonetMagz – Setelah kenaikan harga BBM premium sebesar 40%, tentunya masyarakat akan berfirkir 2 kali sebelum membeli kendaraan bermotor, apalagi soal pilihan mesin bensin atau diesel. Pasalnya harga BBM solar hanya mengalami kenaikan sebesar 20% dibandingkan dengan BBM premium, hal inilah yang membuat Chevrolet Spin tampak diatas angin dari semua kompetitor, karena di segmen ini Chevrolet Spin merupakan satu-satunya opsi MPV 7 seater low entry yang memiliki mesin Diesel.
Suzuki Ertiga sebenarnya sudah lebih dulu dibandingkan Chevrolet Spin dalam hal pengembangan mesin diesel. Sebelumnya Suzuki Ertiga diluncurkan dalam dua jenis mesin bensin dan solar di India, memang di India mesin diesel sedang naik daun dan Suzuki tidak mau ketinggalan dalam momentum ini. Tren penggunaan mesin diesel ini tidak hanya di India saja, namun di belahan negara Eropa mesin diesel sedang menjadi bintang karena torsinya yang besar dan keiritan bahan bakarnya yang tidak mungkin di dapatkan dari mesin bensin. BMW adalah salah satu produsen mobil yang gencar menciptakan mesin-mesin diesel.
Dibandingkan dengan Suzuki Ertiga bensin, Suzuki Ertiga Diesel yang memiliki kode Ertiga ZXi ini memiliki output tenaga lebih kecil 6 Ps dan jumlah kapasitas silinder lebih kecil yaitu 1.300 cc (Ertiga bensin 1.400 cc). Namun meskipun lebih kecil, mesin diesel DDis 1.300 cc Common Rail Direct Injection ini mampu mengeluarkan torsi yang sangat besar hingga 200 Nm dan memperoleh konsumsi bahan bakar sebesar 22 km hanya dalam 1 liter, Wow! Tidak hanya itu, torsi yang besar tersebut diperoleh pada angka putaran mesin 1.750 Rpm, Kebayang kan tenaga di putaran bawahnya pasti sangat galak!
Lalu bagaimana jika mobil ini diluncurkan di Indonesia? Tentunya akan sangat menarik karena Suzuki Ertiga Diesel ini akan menjadi mobil diesel pertama Suzuki di Indonesia. Namun sayangnya varian Ertiga diesel ini dibanderol dengan harga yang lebih mahal dibandingkan dengan Suzuki Ertiga versi bensin seperti mobil-mobil bermesin diesel lainnya. Menarik bukan?
Jenis Mesin | DDiS Diesel Engine |
Isi Silinder | 1248 cc |
Jumlah Silinder | 4, inline |
Tenaga maksimum | 89 bhp @ 4000 RPM |
Torsi maksimum | 200 Nm @ 1750 RPM |
Konsumsi Bahan Bakar | 22.77 km/l |
Turbo | N/A |
Bore x Stroke | 69.6 mm x 82 mm |
Penggerak | Penggerak roda depan (FWD) |
Jenis Bahan Bakar | Solar |
Fuel System | Common Rail Direct Injection |
Transmisi | Manual |
Jumlah kecepatan transmisi | 5 Percepatan |
Kapasitas Bahan Bakar | 45 Liter |
Read Next: Hari Ini Mazda Akan Tampilkan All New Mazda 3 di XBOX Live?