GIIAS 2017 : Toyota Indonesia Bawa Voxy, C-HR dan Prius

by  in  GIIAS 2017 & Nasional & Toyota
GIIAS 2017 : Toyota Indonesia Bawa Voxy, C-HR dan Prius
0  komentar

AutonetMagz.com – Semakin hari, kita semua semakin dekat dengan gelaran akbar GIIAS 2017 nanti. Toyota pun memastikan bahwa mereka sudah benar-benar siap untuk pameran besar yang akan berlangsung pada 10 hingga 20 Agustus 2017 nanti. Melalui Media Gathering yang diadakan Toyota hari ini, mereka menegaskan bahwa tema mereka adalah “Endless Possibilities For a Better Future” dan ada 28 mobil yang siap dipajang.

Produknya dibawa semua. Agya, Calya, Avanza, Veloz, Sienta, Kijang Innova, Rush, Fortuner, Hilux, Alphard, Vellfire, Corolla Altis, Vios, Camry, 86 dan Yaris pasti hadir. Langsung ke produk-produk yang ditunggu, Toyota sudah mengetuk palu bahwa Toyota C-HR, Toyota Prius dan Toyota Voxy akan jadi bintang bagi booth Toyota Indonesia di GIIAS 2017. Ya, namanya tetap Toyota Voxy, tidak ganti nama seperti Toyota Noah menjadi NAV1. Mobil ini sudah dites sejauh-jauhnya, iklannya sudah didaftarkan dan sosoknya sudah ketahuan.

Berikutnya ada Toyota C-HR. Crossover yang berani menggebrak dengan desain yang sangat nyentrik untuk sebuah Toyota ini sudah lama dinanti-nanti. Apakah akan langsung dijual? Toyota sendiri masih diam seribu bahasa. Lalu Toyota Prius, mobil hybrid berwujud aneh bin ajaib ini nanti akan datang untuk menjelaskan sistem hybrid-nya yang juga dipakai di C-HR hybrid. FYI, saat ini mesin hybrid Prius punya nilai efisiensi termal tertinggi untuk mesin mass-production di dunia.

Untuk pemburu produk mainstream dengan embel-embel limited edition, Toyota punya banyak buat GIIAS 2017 nanti. Ada Toyota Agya Special Edition (Upgrade seat cover, pelek, head unit touch screen AVX), Toyota Vios Special Edition (Upgrade full body kit TRD Malaysia, pelek, seat cover), Toyota Corolla Altis Special Edition (Upgrade Head-Up Display, Wireless charging, pelek), Toyota Sienta dan Toyota Avanza yang sudah kami sampaikan sebelumnya.

Pemilik Toyota Agya dan Calya bisa menikmati penawaran spesial berupa upgrade head unit, sementara pemilik Toyota Kijang Innova V bakal ditawarkan pemasangan monitor untuk Rear Seat Entertainment. Modifikasi spesial Toyota semisal Toyota Veloz Tigre dan Toyota Yaris Legian Concept pun mungkin bisa hadir juga. Apa ekspektasimu soal booth Toyota di GIIAS 2017 nanti? Sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: