AutonetMagz.com – Ada supercar baru yang dalam waktu dekat segera hadir untuk menjadi mainan kesayangan baru para miliarder, baik untuk sekedar jalan-jalan, touring atau ikutan track day di sirkuit, dan kali ini datangnya dari sang Cavalino Rampante alias Ferrari. Merek asal Italia berlogo kuda jingkrak ini berencana mendatangkan sang pengganti 458 Italia, yakni Ferrari 488 GTB yang merupakan Ferrari kedua yang bermesin turbo di abad 21 setelah Ferrari California T.
Seperti dilansir Otonity, Arie Christopher selaku CEO dari CLO (Citra Langgeng Otomotif) yang menjadi APM Ferrari di Indonesia mengatakan mobil ini akan diluncurkan pertengahan tahun nanti. “Peluncurannya akhir Juli, bersamaan dengan pelaksanaan Ferrari Challange Asia-Pasifik seri kelima di Sirkuit Sentul,” katanya.
Meskipun peluncuran Ferrari 488 GTB di Indonesia masih agak lama, menariknya pihak Ferrari Indonesia sudah membuka inden pemesanan bagi penggemarnya yang berminat. Bahkan meskipun banderol harganya juga belum diumumkan, namun menurut salah satu staf Ferrari Indonesia menyebutkan ternyata peminatnya cukup banyak meski tak bisa disebutkan persis berapa jumlahnya.
Wajar saja kalau mobil ini diincar banyak orang, karena siapa pun pasti penasaran dengan performa mesin turbo baru Ferrari. Mesin 488 GTB adalah 3.900 cc V8 twin turbo bertenaga 670 hp, setara dengan Lamborghini Murcielago LP 670-4 SuperVeloce yang mesinnya jauh lebih besar dan silindernya lebih banyak. Oh ya, Ferrari 488 GTB adalah Ferrari twin turbo pertama di tahun 2000-an sejak dihentikannya produksi Ferrari F40 yang juga bermesin twin turbo di tahun 1992.
Akselerasi 0-100 km/jam 488 GTB cukup 3 detik saja, lalu 0-200 km/jam hanya 8,3 detik dengan top speed sekitar 330 km/jam. Saat mengitari sirkuit Fiorano, mobil ini lebih cepat 1 detik dibanding 458 Speciale dan 2 detik lebih baik dibanding 458 biasa. Ini cukup untuk melawan 2 rival terdekatnya, yaitu Lamborghini Huracan dan McLaren 675LT.
Pihak Ferrari Indonesia masih memilih untuk diam saat ditanya berapa kira-kira banderol 488 GTB di Indonesia, tapi tentu saja kalau sudah bisa beli Ferrari, harga tak jadi soal. Malah jangan-jangan salah satu dari anda semua sudah ada yang pesan. Bagaimana, mau ikutan mengantre untuk membeli Ferrari 488 GTB ini? Sampaikan di kolom komentar!
Read Next: Megacar Koenigsegg One:1 Pecahkan Rekor Waktu Putaran Sirkuit Suzuka