Agar Mudik Lebih Nyaman, MG Hadirkan Program Khusus Selama Ramadhan

by  in  Berita & Merek Mobil & MG Motors
Agar Mudik Lebih Nyaman, MG Hadirkan Program Khusus Selama Ramadhan
0  komentar

AutonetMagz.com – Dalam rangka menyambut momen mudik Lebaran pada akhir Maret 2025, MG Motor Indonesia (MG) mengumumkan program after sales MG Ramadan Siaga. Program purna jual khusus bulan Ramadan ini merupakan inisiatif dari MG yang bertujuan untuk memberikan dukungan dan layanan purna jual bagi pelanggan yang akan melangsungkan perjalanan mudik ke kampung halaman

Cek 60 Item Gratis!

Program tersebut berlaku mulai 15 Maret 2025 hingga 12 April 2025. Sehingga, anda yang baru pulang dari kampung halaman masih bisa menikmati program tersebut. Dalam program MG Ramadan Siaga, MG akan memastikan keamanan dan kenyamanan berkendara para pelanggan melalui inspeksi atau pemeriksaan kendaraan secara gratis. Inspeksi tersebut akan meliputi 60 item titik pemeriksaan gratis untuk mesin dan sistem bahan bakar, kelistrikan, pengereman, transmisi, pendingin udara (AC), dll.

Program MG ini juga didukung oleh 21 titik layanan bengkel siaga. Titik layanan tersebut tersebar di beberapa wilayah seperti Jakarta Selatan, Barat, Pusat, serta Bekasi dan Tangerang. Untuk daerah Jawa, juga tersedia di Bandung, Surabaya dan Semarang. Selain itu layanan juga meliputi titik-titik di kota-kota besar seperti Palembang, Denpasar, Makassar, Manado, dan Balikpapan. Layanan bengkel siaga ini setiap hari Senin hingga Sabtu pada pukul 08.00 – 17.00 waktu setempat.

Ada Promo Khusus

Selain itu, program Siaga Ramadan juga menawarkan diskon 25% untuk setiap pembelian suku cadang dan aksesoris. Kemudian, anda juga berkesempatan mendapatkan souvenir gratis selama program berlangsung dan tentunya selama persediaan masih ada. Lalu, MG juga menyediakan layanan Emergency Roadside Assistance (ERA) dan towing jika anda mengalami masalah kendaraan selama perjalanan. Layanan ini dapat diakses melalui nomor 0800-1-880-990 (24 jam dalam 7 hari).

Selain program purna jual MG Ramadan Siaga, MG juga menyiapkan penawaran menarik “Magical Mudik with MG,” yaitu program penjualan istimewa yang ditujukan untuk setiap pembelian mobil listrik MG. Program tersebut terdiri dari pemberian 1 tahun asuransi gratis, dua tahun cicilan tanpa bunga, dan gratis voucher listrik selama 3 tahun. Selain itu, MG juga memberikan Wall Charger dan garansi seumur hidup.

Read Prev:
Read Next: