18 Model Suzuki akan Dipamerkan di IIMS 2014

by  in  Suzuki
18 Model Suzuki akan Dipamerkan di IIMS 2014
0  komentar

Suzuki Celerio di Delhi Auto Expo 2014Jakarta, AutonetMagz –  Pada gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS 2014) yang akan berlangsung 18 – 28 September mendatang, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) akan menempati booth baru yang lebih besar. Jika anda ingat IIMS tahun lalu, booth di Hall A-1, JI-EXPO, Kemayoran yang dulu ditempati oleh Mazda, kini akan menjadi ruang bagi Suzuki Indonesia untuk memajang mobil-mobil baru mereka.

“Kami akan membawa 18 mobil Suzuki yang akan dipamerkan di IIMS 2014, baik model baru maupun produk yang sudah ada di pasaran. Namun lengkapnya apa saja? Tunggu, kita akan umumkan dalam waktu dekat. Tapi bocorannya akan ada mobil yang menjadi ikon di Tokyo Motor Show (TMS) 2013” terang Davy J Tuilan, 4W Sales, Marketing & DND Director PT Suzuki Indomobil Sales di sela-sela acara Pesta Otomotif Mobil Suzuki (POMS) 2014, di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Sabtu (16/08) kemarin.

Suzuki Celerio Indonesia

Nah, apakah Suzuki Indonesia akan memamerkan All New Suzuki SX-4? Kita tunggu saja, karena menurut Seiji Itayama, Managing Director PT Suzuki Indomobil Sales, “Untuk IIMS tahun 2014 ini, tidak ada mobil konsep, sedangkan model baru akan ditampilkan ada Suzuki Celerio dan SX-4. Baru itu yang bisa kami informasikan” tutup Itayama.

Interior kabin Suzuki CelerioModel produksi Suzuki Celerio bermesin 1.000 cc 3 silinder pertama kali diperkenalkan di Delhi Auto Expo awal tahun 2014 lalu dan merupakan model hatchback global Suzuki yang model konsepnya pertama kali di luncurkan di Thailand International Motor Expo 2013 dengan nama Suzuki A-Wind Concept . Jika PT SIS berniat memasarkan Celerio di Indonesia, mobil ini akan berada diantara Karimun Wagon R (LCGC) dan Suzuki Splash. Dan kelas tersebut untuk saat ini dihuni oleh KIA Morning.

Nantikan berita terbaru mengenai mobil-mobil yang akan dipamerkan di IIMS 2014 hanya di AutonetMagz, karena kami akan mengulasnya secara mendalam, lengkap dengan video!

Read Prev:
Read Next: