VW Mempertimbangkan Jual Divisi Truk-nya Akibat Dieselgate

by  in  International & VW
VW Mempertimbangkan Jual Divisi Truk-nya Akibat Dieselgate
0  komentar
VW-and-MAN-truck-for-south-america

AutonetMagz.com – Berbicara soal Dieselgate apakah dampaknya cukup besar terhadap Volkswagen? Oh jelas, kini mereka harus membenahi lini dieselnya plus memperbaiki kepercayaan publik yang hancur dengan mudahnya tahun lalu. Sebelumnya memang sudah kami jelaskan bahwa hal ini akan berdampak pada penundaan rencana mereka kedepannya termasuk dalam pembuatan mobil listrik produksi massal. Tapi, bukan hanya itu saja!

Demi bangkitnya Volkswagen akibat terpuruk di skandal diesel tersebut, Volkswagen memberi kemungkinan untuk menjual beberapa divisi truknya. Seperti yang dilansir Reuters bahwa humas VW trucks berkata : “Kami membuka semua pilihan demi memperluas pasar luar negeri, termasuk kemungkinan pengambilalihan dan juga listing pasar saham.”

division-truck-and-commercial-volkswagen

Mungkin ada sebagian pemirsa yang kurang paham divisi truck Volkswagen, namun bagi yang bismania atau truk mania pasti paham divisi ini. Karena yang memegang saham Scania dan Man tidak lain tidak bukan adalah Volkswagen Group. Awalnya Volkswagen berencana mengkombinasikan dengan divisi mobil komersial mereka dibawah kepemimpinan bekas manager Daimler, Andreas Renschler. Namun skandal Dieselgate membuat rencana ini urung dilaksanakan.

Dieselgate membuat Volkswagen berpikir ulang dengan strategi rencana kedepannya dan bahkan membuat grup ini dilema antara harus merancang mobil terbaru dengan meminta maaf dengan melakukan berbagai program. Salah satu programnya adalah mengajukan beberapa line up yang akan diperbaiki sebanyak 8.5 juta model yang terkena di Eropa. Model pertama yang harus mereka benahi adalah VW Amarok double cabin yang bertenaga 2.0-liter TDI diikuti dengan Passat diesel 2.0-liter TDI.

Scania-trucks-front

Untuk luar benua, Volkswagen telah menyampaikan rencananya untuk memperbaiki beberapa mobil yang menggunakan mesin V6 3.0-liter-nya seperti VW Touareg 2009-2016, Porsche Cayenne 2013 – 2016, Audi A7, Audi A6 2014-2016, Audi A8 – A8L 2014-2016, Audi Q5 2014-2016 dan Audi Q7 2009-2016. Walaupun badan regulasi telah menyetujui usulan tersebut namun mereka menolak usulan ini untuk unit VW diesel 2.0-liter bulan lalu.

Bicara soal berapa banyak sih merek yang bernaung di Volkswagen Group? Cukup banyak loh, seperti di divisi mobil penumpang saja sudah ada VW, Audi, Porsche, Seat, Skoda. Taraf eksotis ada Bentley, Bugatti dan Lamborghini sedangkan sisanya adalah VW commercial vehicles dan motor Ducati. Skandal tahun lalu saja bisa membuat perusahaan sebesar ini terguncang cukup hebat, memang ya kunci dari bisnis adalah kepercayaan. Semoga saja VW Group bisa cepat memulihkan keadaan ini meskipun sih harus mempertimbangkan opsi paling merepotkan. Bagaimana pendapat anda? Monggo berikan corat coret di bawah ini ya.

Read Prev:
Read Next: