Jakarta, AutonetMagz – Daihatsu Indonesia memiliki cara tersendiri untuk merayakan hari Valentine tahun ini dengan meluncurkan sebuah produk baru untuk anak muda. Berlokasi di Parkir Selatan Senayan, Sabtu 14 Februari 2015, acara launching New Daihatsu Sirion ini tidak hanya sekedar peluncuran biasa, karena Daihatsu juga mengadakan slalom competition menggunakan Daihatsu Sirion.
Di Facelift Daihatsu Sirion terbaru, Daihatsu akan menambahkan beberapa fitur baru yang pertama di kelasnya seperti corner sensor yang fungsinya sama seperti sensor parkir, namun terletak di samping bumper depan, begitupula dengan penggunaan projection headlamp dengan LED positioning light membuatnya tampil lebih sporty. Tidak hanya itu, fitur lain seperti retractable mirror dan head unit touch screen juga akan disematkan di mobil ini seperti halnya kembarannya di Malaysia, Perodua MyVi.
Selain fitur fitur yang berada di eksterior dan interior, Daihatsu Sirion terbaru juga akan dibekali dengan perangkat keselamatan yang lebih baik dibandingkan dengan pendahulunya. Kini Daihatsu Sirion akan memiliki 2 buah airbag untuk pengemudi dan penumpang, meskipun fitur pengereman ABS menurut sumber kami belum disematkan di mobil ini.
Daihatsu Sirion terbaru yang akan hadir di Indonesia merupakan unit yang diimpor dari Malaysia, tepatnya dirakit di pabrik Perodua yang merupakan pabrik milik perusaha otomotif di Malaysia selain Proton. Meskipun merupakan produk impor, kenaikan harga yang dialami oleh Daihatsu Sirion tidak akan berbeda jauh dan tetap kompetitif dibandingkan dengan rival-rivalnya. Penasaran dengan Daihatsu Sirion terbaru? Stay tune terus di AutonetMagz!
Read Next: Ford Siap Siaga Bereskan Mobil Konsumennya yang Bermasalah Akibat Banjir