AutonetMagz.com – Siapa diantara kalian yang sudah menanti – nantikan duet terbaru dari Toyota dan Daihatsu di Indonesia? Yap, apalagi kalau bukan Toyota Raize dan Daihatsu Rocky. Versi Perodua dari kedua mobil ini yaitu Perodua Ativa telah diperkenalkan bebera[a waktu lalu di Malaysia, lantas kapan Toyota Raize dan Daihatsu Rocky akan mengaspal resmi di Indonesia? Sumber kami menjabarkan bahwa Toyota Raize & Daihatsu Rocky akan segera mengaspal di Indonesia. Malahan dalam waktu dekat ini. Yuk kita bahas lebih lanjut.
Rilis Minggu Depan Secara Virtual
Jadi, ada seorang sumber yang tidak bisa kami sebutkan namanya yang memberikan informasi penting ini. Beliau menyatakan bahwa Toyota Raize & Daihatsu Rocky akan diluncurkan secara virtual di Indonesia. Peluncuran virtual dari Toyota Raize & Daihatsu Rocky akan dilaksanakan pada tanggal 5 April 2021 mendatang. Yap, itu artinya tepat 1 minggu lagi kita bisa melihat sosok Toyota Raize & Daihatsu Rocky versi Indonesia. Toyota Raize & Daihatsu Rocky sendiri akan menjadi senjata baru yang diprediksi akan menaikan nama Toyota dan Daihatsu di tengah pandemi ini. Keduanya juga sudah didaftarkan oleh Toyota Astra Motor (TAM) dan Astra Daihatsu Motor (ADM) untuk mendapatkan relaksasi PPnBM. Artinya, Toyota Raize & Daihatsu Rocky berstatus rakitan Indonesia dengan kandungan lokal di atas 70%. Toyota Raize & Daihatsu Rocky akan masuk di sebuah segmen yang baru yang dimulai oleh KIA Sonet tahun lalu.
Selain KIA Sonet, Toyota Raize & Daihatsu Rocky akan menjadi lawan bagi Nissan Magnite yang sudah dirilis resmi di Indonesia, walaupun unitnya masih belum terlihat di jalan. Selain Toyota Raize & Daihatsu Rocky, Nissan Magnite dan KIA Sonet, masih ada juga beberapa model lain yang diperkirakan akan hadir di segmen ini. Sebut saja nama Renault Kiger, Honda ZR-V, Hyundai Venue, dan beberapa model lainnya. Artinya, segmen small SUV akan menjadi segmen ‘panas’ baru yang akan menjadi arena bertanding para pabrikan. Toyota Raize & Daihatsu Rocky sendiri juga sudah membuktikan diri di Jepang dan sempat meraih penjualan tertinggi di bulan – bulan awal penjualannya. Kedua mobil ini juga menjadi mobil yang digemari di Negeri Matahari Terbit. Sebelumnya, unit Toyota Raize & Daihatsu Rocky juga sudah beberapa kali tertangkap kamera tengah diuji jalan di Indonesia.
Raize Lebih Mahal Dari Rocky
Selain diuji jalan, sosok Toyota Raize & Daihatsu Rocky juga sudah muncul NJKB-nya di Permendagri di awal tahun kemarin. Baik Toyota Raize maupun Daihatsu Rocky akan menggunakan 2 opsi mesin, yaitu mesin akan ditawarkan dalam mesin 1.000cc Turbo dan 1.200cc naturally aspirated. Mesin pertama adalah mesin yang baru untuk pasar Indonesia, sedangkan mesin kedua nampaknya diambil dari mesin yang digunakan oleh LCGC Astra di Indonesia. Untuk harga, Toyota Raize bakal lebih mahal dari Daihatsu Rocky, yaitu antara 146 juta hingga 198 juta, dan itu baru harga NJKB-nya saja. Sedangkan Daihatsu Rocky memiliki NJKB berkisar antara 130 juta hingga 168 jutaan Rupiah. Artinya, bisa jadi harga Toyota Raize & Daihatsu Rocky akan diposisikan di atas harga dari kuartet LCGC Astra, dan duet Avanza-Xenia, namun di bawah duet LSUV mereka.
Jadi, bagaimana menurut kalian, kawan? Semoga bocoran ini tidak meleset, atau diganti jadwalnya karea informasinya telah bocor.
Read Next: Mazda CX-3 Sport 1.5 Dirilis, Harganya Pepet HR-V!