AutonetMagz.com – Bicara tentang segmen city car di Indonesia, akan teringat beberapa mobil seperti Honda Brio, Toyota Etios, Nissan March, Suzuki Splash, KIA PIcanto dan Hyundai Grand i10. Kini segmen tersebut akan bertambah padat dengan terendusnya bau akan hadirnya Proton Iriz yang merupakan city car pengganti Savvy dari merek asal Malaysia ini.
Rencananya, mobil ini akan masuk pada bulan Mei mendatang oleh Proton Edar Indonesia (PEI). Proton Iriz versi Indonesia dan Malaysia diklaim hanya akan memiliki perbedaan yang sangat sedikit, entah di bagian mananya. Uniknya, PEI berani menyebutkan kalau Iriz versi Indonesia akan dibanderol lebih murah daripada versi Malaysia.
“Kami akan membawanya (Iriz) ke sini tahun ini, rencananya akan diluncurkan bulan Mei. Harusnya di sini mobil ini bisa dibanderol dengan harga yang lebih terjangkau, kita lihat saja bagaimana nanti,” demikian kata sales and marketing head PEI, Winara Arigayo.
Tentang berapa selisih harganya, belum ada angka yang bisa mewakili atau memberi gambaran. Sebagai informasi, di Malaysia sempat beredar spy shot Proton Iriz SV yang diklaim akan menambah varian Iriz yang semula hanya ada varian standard, executive dan premium dengan pilihan mesin 1.300 dan 1.600 cc dan menurut situs otomotif Malaysia, Paultan, Iriz SV ini bisa jadi varian khusus yang telah disiapkan untuk Indonesia.
Bicara tentang Proton Iriz, ini adalah city car dengan fitur terlengkap yang pernah kami kenal. Sebut saja Vehicle Dynamic Control (VDC), head unit Proton Infotainment System lengkap dengan pemutar file media, koneksi bluetooth, radio, rear parking camera dan sistem navigasi berikut mobile tethering yang memungkinkan head unit ini menjadi router Wi-Fi untuk gadget kesayangan anda. Sejumlah 6 airbag dan projector headlamp sudah hadir di varian termahal sebagai standar.
Jika pemain lama city car Indonesia seperti Honda Brio, Toyota Etios, Nissan March, Suzuki Splash, KIA Picanto dan Hyundai Grand i10 dibanderol sekitar 130-200 jutaan, menurut anda berapa harga yang pas untuk Proton Iriz agar bisa bersaing melawan mereka semua? Sampaikan prediksi anda di kolom komentar ya.
Read Next: IIMS 2015 Didukung Menteri Perindustrian untuk Majukan Industri Otomotif Indonesia