AutonetMagz.com – Ada berita dan pemandangan segar datang dari dunia F1. Tim Lotus telah resmi merekrut seorang wanita cantik berkebangsaan Spanyol ke dalam timnya. Namanya Carmen Jorda, umurnya 26 tahun dan dia sekarang menjadi Development racer di tim Lotus untuk membantu riset dan pengembangan mobil-mobil Lotus.
Meski wanita, jangan meremehkan Carmen Jorda. Sebelum bergabung dengan Lotus, dulunya ia adalah pembalap Indy Light series Amerika, European F3 open championship band di Spanish F3 dan pembalap GP3 Championship dari tim Koiranen. “Rasanya mimpi saya menjadi kenyataan. Saya mulai balapan sejak umur 10 tahun dan memang sudah lama ingin jadi pembalap F1,” kata Carmen Jorda.
“Bergabung dengan Lotus adalah langkah besar menuju tujuan saya. Saya tahu ini baru awal dan tantangan terbesar belum datang, tapi sudah menjadi bagian dari tim dengan sejarah seperti ini adalah sebuah kehormatan yang nyata. Ini merupakan prestasi besar, tetapi kesempatan yang lebih besar yang akan mengakibatkan hal-hal yang lebih besar dan lebih baik,” tambahnya.
Carmen akan bekerja sama dengan tim pada program simulator intensif di Enstone, dan menjalani program kebugaran yang komprehensif untuk mempersiapkan kesempatan untuk mengendarai mobil E23 yang sekarang ditenagai oleh Mercedes-Benz setelah Lotus selesai berurusan dengan Renault.
Dikombinasikan dengan menghadiri Grand Prix dan tes untuk tim, peran Carmen akan fokus pada penilaian perkembangan terbaru dari tim penantang tahun ini. Dengan pengalaman balap di Eropa dan Amerika, perspektif khas Carmen akan berfungsi untuk lebih meningkatkan kurva evolusi mobil E23.
“Carmen akan membawa perspektif segar untuk tim. Dia adalah tambahan unik untuk tim dan kami berharap bisa membantunya mencapai impiannya sebagaimana ia memberi manfaat dari wawasan dan kontribusinya bagi kami terhadap pengembangan E23 Hybrid, “kata CEO Lotus F1 Team Matthew Carter.
Iya sih, benar kok apa kata CEO tim Lotus kalau Carmen memang membawa perspektif segar, soalnya jarang-jarang lihat driver wanita cantik di tim F1. Sudah cantik, masih muda, berprestasi, jago balap pula! Bagaimana pendapat anda tentang mbak Carmen Jorda ini? Ehm,…!
Read Next: Ford Driving Skills for Life Kini Sambangi Aceh