Pameran Otomotif Surabaya Diramaikan Siswa Sekolah dan Layanan Polisi

by  in  Event & Mobil Baru
Pameran Otomotif Surabaya Diramaikan Siswa Sekolah dan Layanan Polisi
0  komentar
Cover-Pameran-Otomotif-Surabaya-2014

AutonetMagz.com – Pada hari ketiga di Pameran Otomotif Surabaya (POS) 2014 kini melanjutkan agendanya ke arah pelayanan dan pendidikan masyarakat. Agenda yang dimaksud mencakup Student Day Visit, Police Corner hingga gathering Forum Otomotif Jawa Timur. Dua program pertama merupakan kegiatan Corporate Social Responsiblity (CSR) yang diadakan Dyandra Promosindo.

Student Day Visit adalah acara kunjungan dari anak-anak sekolah yang ingin belajar banyak mengenai otomotif, sementara Police Corner adalah layanan spesial untuk masyarakat dengan menu berupa sosialisasi lalu lintas dan perijinan kendaraan. Lalu untuk gathering Forum Otomotif Jawa Timur, di sini adalah ajang kopi darat dari pengusaha dan pengamat otomotif untuk daerah Jawa Timur untuk membahas perkembangan dunia otomotif di sana.

Police-Corner-Pameran-Otomotif-Surabaya-2014

Berbagai program acara juga masih berlanjut di hari ketiga. Mulai dari Coolest Car Contest, Gran Turismo, hingga Parking Competition. Para pengunjung juga masih berkesempatan untuk merasakan sensasi menjajal berbagai mobil kenamaan seperti Isuzu MU-X, Suzuki Ertiga, Chevrolet Spin, Chevrolet Captiva, Renault Duster, KIA Rio, KIA Morning, KIA Sorento, The New Mini Cooper S, dan Mini Countryman S, hingga Abarth 595 Competizione.

Read Prev:
Read Next: