Autonetmagz.com – Mazda memperkenalkan model CX-30 Turbo-nya pada awal tahun 2020 dan akhirnya mereka mengeluarkan price list untuk varian terbaru crossover-nya. Namun ada satu hal yang lumayan mengganjal, harganya cukup mahal. Setelah melihat harganya, beberapa model Mazda lain memiliki value yang jauh lebih menarik.
Mazda CX-30 Turbo sendiri harganya mulai dari 423 juta Rupiah, kalau dibandingkan dengan Mazda CX-30 standar selisihnya sudah 110 juta Rupiah. Apalagi kalau memasuki Mazda CX-5 Carbon Edition Turbo hanya beda 10,7 juta Rupiah saja. Nah tapi ada satu hal yang membuat si Mazda CX-30 Turbo lebih memikat hati konsumen, ia datang standar dengan sistem All Wheel Drive (AWD) sama seperti saudaranya Mazda3 Turbo. Ia juga menggunakan mesin 2.500 cc empat silinder turbocharged yang ada di Mazda3 Turbo tapi dengan power lebih besar, 250 hp serta torsi 433 nm lebih tepatnya. Mazda CX-30 Turbo menyalurkan semua tenaganya melalui transmisi enam percepatan otomatis kepada semua rodanya, karena ia menggunakan AWD. Jadi bisa dibilang kalian bisa merasakan akselerasinya yang cukup agresif. Nice work Mazda!
Setelah membahas sektor mesin, sekarang kita mulai bahas eksteriornya dimana ia memiliki beberapa perbedaan dengan Mazda CX-30 standar. Mazda CX-30 Turbo memiliki aksen-aksen hitam gloss di beberapa bagian eksteriornya dan velg 18 inci dengan warna hitam alloy. Sebenarnya tidak banyak perubahan luarnya jadi kita langsung bahas kabinnya aja. Seperti yang bisa diharapkan dari Mazda, si CX-30 Turbo ini mendapatkan fitur-fitur kemewahan standar Mazda seperti kursi yang dibalut kulit, layar infotainment sebesar 8,8 inci dengan kapabilitas Apple Car Play serta Andorid Auto, Dual Zone Climate Control, sistem audio dengan 8 speaker, power moonroof, frameless auto-dimming rearview mirror dan keyless entry.
Kalau misalnya CX-30 Turbo standar masih kurang mewah, kalian bisa membayar 34 juta Rupiah ekstra dan memilih varian Premium Package. Disini Mazda akan memberikan beberapa tambahan seperti heated steering wheel, 12-speaker Bose audio system, power liftgate, head-up display dan SiriusXM Satellite Radio. Diatas Premium Package masih ada Premium Plus Package dimana ia sudah memiliki semua kemewahan Premium Package dengan beberapa tambahan kecil seperti auto-dimming driver’s side mirror, Homelink, front / rear parking sensors dan kamera 360° View Monitor.
Namun perlu diketahui bahwa varian Premium Plus Package merupakan varian tertinggi si Mazda CX-30 dengan harga 480 juta Rupiah. Selain fitur kemewahan yang cukup melimpah si Mazda CX-30 Turbo juga dilengkapi fitur-fitur keselamatan seperti Mazda Radar Cruise Control with stop and go, Blind Spot Monitoring with Rear Cross-Traffic Alert, Lane Departure Warning with Lane-Keep Assist, Driver Attention Alert and High Beam Control.
Kesimpulannya, Mazda CX-30 Turbo bisa menjadi pilihan kalian yang menginginkan crossover mewah dan memiliki performa yang menggigit. Campuran performance dan luxury yang ditawarkan oleh Mazda CX-30 Turbo ini mendapatkan balance yang cukup walaupun harganya lumayan mahal, paket menarik ini masih worth the money.
Bagaimana menurut kalian? Tulis di kolom komentar ya.
Read Next: Mazda White December : Program Spesial di Akhir Tahun