Mazda Catat Peningkatan Penjualan Sebesar 133% di Semarang, CX-3 Mendominasi!

Mazda Catat Peningkatan Penjualan Sebesar 133% di Semarang, CX-3 Mendominasi!
0  komentar

AutonetMagz.com –  PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), selaku Agen Pemegang Merek (APM) Mazda di Indonesia mengumumkan pencapaiannya pada ajang GIIAS Semarang. Selama 5 hari tersebut, Mazda berhasil menjual sebanyak 42-unit, dengan total penjualan sebesar Rp24.373.300.000. Lebih banyak dari GIIAS Bandung yang hanya mencapai 18 unit. Namun tidak sebesar GIIAS Surabaya dengan capaian 58 unit apalagi GIIAS ICE BSD dengan capaian 833 unit.

Rincian Penjualan

Selama GIIAS Semarang 2024, Mazda CX-3 Sport berhasil mendominasi penjualan dengan membukukan 14 SPK. Diikuti oleh Mazda CX-5 Kuro (10 unit) dan Mazda 3 hatchback (7 unit). Sementara Mazda CX-60 dan Mazda 3 Sedan masing-masing terjual 3 unit. Sisanya adalah model Mazda lainnya sebanyak 5 unit yang sayangnya tidak dijelaskan secara rinci model apa sajakah itu.

Sementara bila kita melihat dari warnanya, warna soul red metallic mendominasi penjualan dengan capaian 17 unit. Kemudian diikuti oleh warna machine grey metallic yang terjual sebanyak 5 unit. Sementara untuk warna jet black mica dan platinum quartz metallic keduanya masing-masing terjual sebanyak 4 unit. Selain itu, ada warna lain yang lagi-lagi tidak disebutkan secara rinci terjual sebanyak 12 unit.

Diterima dengan Baik

Ricky Thio, Chief Operating Officer PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), mengatakan, “Kami sangat berterima kasih atas sambutan hangat dari masyarakat di berbagai kota, terutama di Semarang. Antusiasme ini adalah bukti bahwa Mazda diterima dengan baik sebagai merek premium pilihan konsumen. Kami juga mengapresiasi dukungan GAIKINDO yang telah memberi ruang bagi kami untuk terus mengembangkan pasar otomotif di Indonesia melalui rangkaian GIIAS 2024.”

Read Prev:
Read Next: