Kicauan Elon Musk Kacaukan Saham Samsung!

by  in  International
Kicauan Elon Musk Kacaukan Saham Samsung!
0  komentar

AutonetMagz.com – Jika ada yang bertanya, apa hubungannya kicauan Elon Musk, Samsung dan bisa menjadi sebuah artikel di portal otomotif, semua jawabannya ada di artikel ini. Kita tahu kalau Elon Musk punya merek mobil listrik Tesla, dan yang namanya mobil listrik, pasti butuh baterai dong. Nah, belakangan ini, Elon Musk digosipkan akan menunjuk Samsung sebagai penyedia stok baterai baru untuk mobil baru mereka, Tesla Model 3.

Gosip itu mencuat seiring dengan kabar jika pemasok baterai utama Tesla, Panasonic yang juga merupakan investor besar di Gigafactory, dinilai tidak bisa menambah jumlah produksi baterai. Makanya, ada gosip kalau Elon Musk mau pindah hati dari Panasonic ke Samsung, tapi melalui kicauan Elon Musk di Twitter yang sekaligus menjadi klarifikasi, semua jadi jelas. Tesla tidak beralih ke Samsung, namun tetap setia dengan Panasonic.

tweet kicauan elon musk tesla

Karena gosip yang beredar sudah membawa-bawa nama Samsung, mau tidak mau Samsung akan kena dampaknya. Menurut Wall Street Journal, nilai saham Samsung SDI langsung turun sekitar 580 juta dollar AS, atau sekitar 7,6 T Rupiah setelah kicauan dari Elon Musk itu muncul dan lalu lalang di media sosial. Presentase penurunan nilai saham Samsung adalah sekitar 8 persen.

Lain Samsung, lain Panasonic. Kicauan Elon Musk yang menyebutkan kalau Tesla Model 3 akan memakai baterai yang dipasok oleh Panasonic rupanya berbuah manis, karena nilai saham mereka naik sekitar 800 juta dollar AS atau sekitar 10,6 T Rupiah. Tentu saja agak mengagetkan, karena sekarang teknologi Korea Selatan sekarang sudah bisa membombardir teknologi Jepang, baik itu mobil, smartphone, elektronik, dan masih banyak lagi.

Tesla-Model-3-side-black-matte

Alasan terkuat Elon Musk memilih Panasonic diklaim karena Panasonic memang investor terbesar di salah satu aset pentingnya, yakni Gigafactory, namun siapa tahu ada alasan lain seperti teknologi baterai, daya tahan, ukuran, dan lain-lain. Tapi apakah pernah ada yang membandingkan baterai Samsung dengan baterai Panasonic? Bagaimana hasilnya? Sampaikan opinimu di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next:

Hillarius Satrio Seorang pehobi otomotif yang masih mengunyah bangku kuliah. Sangat menyukai mobil yang bisa lari kencang, khususnya mobil sport Jepang. Sekarang juga sedang menggeluti dunia desain mobil, diawali dengan dunia modifikasi digital atau bisa disebut "Digimods" dan berlanjut ke membuat mobil di aplikasi 3 Dimensi. | twitter: @hillsatrio