Honda Pamerkan Mobil Lintas Generasi di Tokyo Auto Salon 2020

by  in  Berita & Honda & International
Honda Pamerkan Mobil Lintas Generasi di Tokyo Auto Salon 2020
0  komentar

AutonetMagz.com – Gelaran Tokyo Auto Salon (TAS) 2020 memang sudah berakhir pada akhir pekan kemarin, namun masih ada beberapa hal menarik yang bisa kita bahas. Salah satunya adalah keputusan Honda untuk menampilkan beberapa line up produk mereka yang berasal dari masa lalu, namun dengan taste ala masa kini. Maksudnya? Pihak Honda memboyong beberapa mobil yang mereka jual di masa lalu, namun memodifikasi mobil – mobil tersebut sehingga terlihat keren di 2020. Apa saja mobilnya? Mari kita bahas.

Pada ajang Tokyo Auto Salon 2020, Honda kembali hadir dengan mengusung tema “menghubungkan generasi”, “menghubungkan kehidupan” dan “menghubungkan hati” dengan menampilkan berbagai mobil konsep yang dapat menghubungkan lintas waktu dan lintas generasi, seperti Honda Civic Cyber Night Japan Cruiser 2020 dan Honda Kachatto Wagon. Pada Tokyo Auto Salon 2020, Honda mendirikan booth yang dapat mengekspresikan kesenangan dan kegembiraan dalam bermobilitas layaknya komidi putar.

Honda memiliki jajaran kendaraan yang dapat dinikmati oleh berbagai pelanggan. Nah, dalam gelaran ini pihak Honda menghadirkan Honda S2000 20th Anniversary Prototype yang dihadirkan sebagai sebuah peringatan 20 tahun dari Honda S2000 dengan memperlihatkan ubahan pada aero bumpers, suspension dan audio model. Selain itu, pihak Honda juga menampilkan Honda Civic Type-R GF-EK9 yang diberi nama Honda Civic Cyber Night Japan Cruiser 2020. Mobil ini tampil dengan konsep masa depan yang ditanamkan dalam mobil retro.

ihak Honda juga memperkenalkan soskm Kachatto – Wagon yang mengambil rupa sebuah mobil multipurpose dengan lantai yang sangat datar dan memiliki fungsi tampilan interior yang fleksibel. Oiya, selain mobil – mobil berukuran normal, pihak Honda juga menampilkan Honda Aibou. FYI, Honda Aibou adalah mobil pertama Honda yang diciptakan untuk anak – anak. Oleh karenanya, tak usah terkejut jikalau dimensi dari mobil ini memang mungil dan bak sebuah mainan. Tentunya menarik melihat Honda masih memberikan perhatian mereka pada mobil mereka di masa lalu serta segmentasi seperti mobil anak – anak.

Jadi, bagaimana menurut kalian, kawan? Yuk sampaikan pendapat kalian di kolom komentar di bawah ini.

Read Prev:
Read Next:

Satria Katana Satu - satunya member AutonetMagz yang Domisili di Surabaya, dan punya Hobi Fotografi, Riding, & Kepo Informasi Dunia Otomotif | IG : @Satriakatana