Jakarta, AutonetMagz – Sama seperti Toyota Agya yang baru saja meluncurkan harga OTR mereka hari ini. Daihatsu pun tidak mau kalah dengan meluncurkan harga Daihatsu Ayla yang ternyata jauh lebih murah dibandingkan dengan Toyota Agya. Bahkan harga Daihatsu Ayla termurah hampir setengah harga Toyota Agya termahal.
Harga Daihatsu Ayla dibanderol mulai 76,65 Juta Rupiah untuk tipe D standard. Untuk Agya tipe D benar-benar diberikan sebuah mobil standar tanpa AC, power steering dan power window sebagai perlengkapan standar. Namun jika anda menginginkan mobil yang telah dilengkapi dengan AC dan power steering, Daihatsu juga menyediakan Daihatsu Ayla tipe D+ (plus) yang setingkat lebih nyaman dengan adanya AC dan power steering.
Daihatsu Ayla menjadi mobil dengan transmisi automatic termurah di Indonesia dengan banderol harga 100.1 Juta Rupiah. Dengan jumlah nominal tersebut, anda sudah dapat memilik sebuah Daihatsu Ayla tipe M Automatic. Menarik sekali bukan?
Nah untuk varian tertinggi Daihatsu Ayla yaitu Daihatsu Ayla tipe X AT dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau di angka 107,15 juta Rupiah. Rupanya harga Daihatsu Ayla ini jauh lebih rasional dibandingkan dengan Toyota Agya. Nah, kira-kira readers pilih mana? Agya atau Ayla?
Tipe | Harga |
Daihatsu Ayla D MT | 76.650.000 |
Daihatsu Ayla D+ MT | 86.050.000 |
Daihatsu Ayla M MT | 91.100.000 |
Daihatsu Ayla M AT | 100.100.000 |
Daihatsu Ayla X MT | 98.100.000 |
Daihatsu Ayla X AT | 107.150.000 |
Read Next: Bodykit Mugen Bikin Tampilan Honda Jazz 2014 Tambah Sangar