GIIAS Surabaya 2020 Dimulai 20 Maret Mendatang!

GIIAS Surabaya 2020 Dimulai 20 Maret Mendatang!
0  komentar

Surabaya, AutonetMagz.com – Rangkaian gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) The Series tahun 2020 akan segera dibuka, dimana gelaran perdana tahun ini masih akan dibuka di Kota Pahlawan, Surabaya. Gelaran tahun ini menjadi kali kedua pelaksanaan pembukaan GIIAS The Series yang dilakukan di kota Surabaya. GIIAS Surabaya 2020 akan dibuka pada tanggal 20 Maret 2020 mendatang, dan berlangsung selama 10 hari hingga 29 Maret 2020. Cekidot.

Jelang dua minggu menuju hari penyelenggaraan, puluhan merek sudah mengonfirmasi keikutsertaannya di GIIAS Surabaya 2020. Tahun ini, pameran otomotif terbesar di Jawa Timur ini akan diikuti oleh merk Audi, BMW, Daihatsu, DFSK, Honda, Kia, Lexus, Mazda, Mitsubishi Motors, Peugeot, Suzuki, Toyota, Volkswagen, Wuling, dan lainnya, yang akan membawa berbagai kendaraan penumpang, kendaraan komersial, serta sepeda motor dengan kembangan dan teknologi terbaru dari industri otomotif tanah air. Selain itu, untuk semakin melengkapi kebutuhan otomotif, GIIAS Surabaya 2020 juga akan menghadirkan produk-produk dari merek-merek industri pendukung.

Merk industri pendukung yang ikut serta dalam GIIAS Surabaya 2020 antara lain adalah Chronos, Dispoly, Ferrox, Llumar, Rodalink, STP, V-Tech, Wincos, dan masih banyak lagi. Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) optimis dengan pemilihan Kota Pahlawan sebagai tuan rumah pembuka GIIAS 2020 The Series, rangkaian pameran otomotif dari GAIKINDO yang akan digelar di empat kota potensial Indonesia: Surabaya, Jakarta, Makassar, dan Medan. “Potensi yang dimiliki Surabaya kami yakini akan mendorong pencatatan positif industri otomotif Indonesia di awal 2020 ini,” kata Ketua III GAIKINDO Rizwan Alamsjah, yang juga adalah ketua penyelenggara pameran GIIAS 2020 The Series.

Menurut Rizwan, pencapaian GIIAS di Surabaya juga terus meningkat sejak awal penyelenggaraan, sehingga memperkuat keyakinan GAIKINDO menyelenggarakan GIIAS di Surabaya menjadi salah satu rangkaiannya setiap tahun. Untuk berkunjung ke GIIAS Surabaya 2020, harga tiket adalah Rp 20 ribu untuk hari kerja dan Rp 25 ribu untuk akhir pekan. Info lebih lanjut seputar pameran, promo, dan lainnya dapat dilihat di Instagram GIIAS Surabaya 2020 (@giias_surabaya) dan situs resmi pameran. Gelaran ini juga akan menghadirkan beberapa kegiatan seperti kegiatan talkshow dan sharing session, lalu seminar Safety Driving Course, dan beberapa program lainnya.

Jadi, yok opo lur? Siap melipir ke GIIAS Surabaya 2020? Lokasi tetap di Grand City Convex seperti penyelenggaraan tahun – tahun sebelumnya. Yuk sampaikan pendapat kalian.

Read Prev:
Read Next: