AutonetMagz.com – Setelah kami membahas Wuling Almaz versi Chevrolet, kini kan membahas yang versi India-nya. Yap, MG Hector adalah kembaran dari Wuling Almaz. Hanya saja, bedanya dengan Chevrolet Captiva, MG Hector diproduksi di India langsung, bukan diimpor dari Indonesia. Nah, kabar terbaru menunjukkan bahwa MG Hector ternyata laris manis di India. Bahkan, karena terlalu laris, booking dari MG Hector terpaksa harus dihentikan bulan ini.
Mengutip informasi via Drivespark, pihak MG Motors India mengambil kebijakan untuk menghentikan sementara pemesanan dari MG Hector selama bulan September 2019 ini. Sedangkan pemesanan baru akan dibuka pada bulan Oktober mendatang. Untuk mereka yang memesan unit MG Hector di bulan Oktober mendatang, maka bisa dipastikan unit mobil tersebut baru sampai di tangan konsumen pada tahun 2020 mendatang. Masa tunggu alias inden dari MG Hector sendiri sekarang sudah mencapai 6 bulan lamanya di beberapa kota di India.
Nah, untuk menetralisir lamanya masa tunggu dari unit MG Hector, pihak MG Motors memberikan sebuah alternatif yang unik. Pihak MG Motors akan memberikan poin khusus sebesar 1.000 poin per minggunya hingga unit dari MG Hector sampai ke garasi mereka. Jikalau unit sudah mereka dapatkan, maka poin yang terkumpul bisa mereka tukarkan dengan aksesoris dari pihak MG Motors, hingga paket servis. Sebenarnya, strategi semacam ini juga sempat dilakukan di Indonesia oleh DFSK. Konsumen DFSK Glory 560 akan mendapatkan voucher BBM per minggunya hingga unit datang ke rumah mereka.
Penjualan dari MG Hector di India sendiri tergolong bagus. Bulan lalu, MG Motors India berhasil mengirim MG Hector sebanyak 2.018 unit. Mobil ini diperkenalkan secara resmi di India pada bulan Mei 2019 silam, dan di bulan juni sudah ada lebih dari 10.000 unit pesanan yang tercatat. Target tahunan dari MG Hector sendiri ada di angka 18.000 unit per tahun, atau secara kasar adalah 1.500 unit per bulannya. Jika mengacu pada capaian pengiriman unit per bulan Agustus lalu, maka MG Hector sudah melebihi targetnya. Tantangannya tentu untuk terus mempertahankan hype dari SUV ini di India.
Salah satu senjata yang belum dikeluarkan oleh MG Motors terkait MG Hector adalah varian dengan sistem mild hybrid 48V. Jadi, kita tunggu saja. Bagaimana menurut kalian?
Read Next: Penerus Lexus LFA Bisa Dihadirkan Jika Permintaan Kuat