Beginilah Bentuk Jeep Willys 2014

by  in  Jeep & Mobil Baru
Beginilah Bentuk Jeep Willys 2014
0  komentar

Jeep Willys edisi terbaru tahun 2015Jakarta, AutonetMagz – Masih ingat dengan Jeep Willys jaman dulu kan? Nah untuk melengkapi jajaran Jeep Wrangler di Indonesia, PT Garansindo Inter Global di IIMS kemarin meluncurkan Jeep Wrangler Willys 2014 yang legendaris untuk para pecinta Jeep Willys tahun 60-an dalam wujud yang jauh lebih modern.

Jeep Wrangler Willys adalah varian khusus untuk memperingati  “The Original Jeep Willys” yang biasa digunakan oleh tentara Amerika di medan perang karena kehandalannya melahap medan off-road di perang dunia kedua.

2015 Jeep Willys

Sebagaimana desain Jeep Willys masa perang dunia kedua, Jeep Willys modern ini memiliki bodi dengan atap terbuka dan kaca depan yang dapat dilipat ke depan untuk keperluan menembak dan berburu.

Meskipun memiliki atap terbuka, mobil ini tetap memiliki anti-roll bar untuk mencegah penumpang mengalami cedera ketika kendaraan terguling.

Jok depan SUV Jip Willys Wrangler tahun 2014

Tidak hanya atap saja yang ditiadakan, pintu depan kanan dan kiri mobil ini juga absen untuk mengikuti model Jeep Willys terdahulu. Bedanya, di mobil ini kita mendapatkan pintu belakang yang dapat dbuka kesamping dengan sebuah ban cadangan yang menempel di bukaan pintu tersebut.

Jeep Willys varian Indonesia memiliki berbagai perangkat aksesoris seperti bumper Amerika di bagian depan dan belakang dari Mopar, bumper applique di bagian depan dan belakang, Velg hitam dari Mopar dan ban BF Goodrich 235/75/17, tail lamp guard, fuel filler door, Dudukan plat nomor Amerika dan cargo tow sebagai standar.

Jeep WIllys 2015

Tidak lupa juga rock rail tubular, interior painted, grill hitam dan Mopar hood lock membuat mobil ini tampil lebih gagah dibandingkan dengan Jeep Wrangler Rubicon yang merupakan basis utama dari Jeep Wrangler Willys ini.

Jeep edisi khusus ini dijual dengan harga mulai dari 1 Milyar 18 juta Rupiah off the road. Jika anda tertarik, langsung saja cari tahu di gerai Garansindo?

Read Prev:
Read Next:

Ridwan Hanif Penulis sekaligus pecinta dunia otomotif, kadang-kadang suka ngebut walaupun hanya pada saat jalanan sepi, paling benci dengan kemacetan Jakarta tetapi enggan untuk pindah keluar kota. Soal irit-iritan konsumsi BBM jangan ditanya, dia jagonya... Maksudnya jago ngabisin bensin... Hehehe | twitter: @ridwanhr