AutonetMagz.com – Jika mobil Rusia hanya sebatas Lada, GAZ atau RUSAK, sebenarnya ada yang perlu dilihat lagi soal dunia otomotif Rusia. Presiden Vladimir Putin selaku orang nomor satu di negara yang baru menjadi tuan rumah Piala Dunia kemarin sempat memamerkan limosin mewah sepanjang 6 meter, namanya Aurus Senat Limousine. Mobil limosin panjang itu sudah jadi mobil kepresidenan Rusia.
Sebagai kelanjutannya, Aurus Motors kini membuat versi sedan yang dimensinya lebih biasa. Namanya tetap Aurus Senat, tapi kalau melihat panjangnya yang direduksi dari versi normal, akan lucu kalau namanya jadi Aurus Sunat, sebab panjangnya disunat. Perawakannya besar dan mewah, tapi melalui wajahnya kita bisa menyimak sedikit detail yang serupa dengan sedan lain seperti Chrysler 300C atau Rolls Royce. Pilar C-nya saja bau-bau Bentley Arnage, tapi memang mewah sih.
Interior Aurus Senat sedan ini sangat terkesan mewah dan aristokrat saat dilihat pertama kali. Aurus bilang, kabinnya memadukan tradisi dan inovasi secara berimbang dengan paduan bahan-bahan berkualitas macam trim kayu, tombol-tombol metal dan jok kulit yang diklaim sebagai kulit asli produksi lokal Rusia. Joknya kelihatan tebal, empuk dan nyaman. Sama seperti Mercedes-Benz, ada 2 layar besar di depan, di mana 1 untuk panel instrumen dan 1 lagi untuk multimedia.
Aurus Senat sedan ini pakai mesin yang sama seperti limosinnya. Adalah mesin V8 4.400 cc yang dipasangi 2 buah turbo yang dirancang dan dibangun melalui hasil kolaborasi Institut Penelitian Rusia NAMI dan Porsche Engineering. Di Aurus Senat limosin Putin, tenaga mesin ini bisa mencapai 600 hp, tapi untuk versi produksi massal mesin V8 twin turbo ini akan punya tenaga yang sedikit dikurangi.
Aurus Senat dibangun memakai platform modular dari proyek Kortezh series (Ini tidak ada hubungannya dengan MPV China baru di sini), dan platform itu akan dibangun lagi jadi sebuah SUV dan MPV. Versi produksi massal dari Aurus Senat akan dibuat oleh NAMI dan Sollers dengan pasar-pasar pertama adalah konsumen di China, Timur Tengah dan tentu saja, Rusia. Apa opinimu mengenai sedan mewah ini? Sampaikan di kolom komentar!
Read Next: BMW Z4 2019 : Saudara Toyota Supra dari Jerman Sudah Hadir!