Zeekr Intelligent Factory #1 : Ada Showroom Yang Informatif & Cozy

by  in  AutonetTrip & Berita & Editorial
Zeekr Intelligent Factory #1 : Ada Showroom Yang Informatif & Cozy
0  komentar

Hangzhou, AutonetMagz.com – Salah satu agenda terpenting kami saat berkunjung ke China bersama Zeekr Indonesia adalah melihat langsung proses produksi mobil-mobil Zeekr. Oleh karenanya, di hari ke 3 selama kami di China, kami pun menyempatkan diri untuk mampir ke Zeekr Intelligent Factory yang ada di kawasan Hangzhou Bay. Lantas, seperti apa pabrik milik Zeekr? Dan apa saja yang spesial dari pabrik mereka? Mari kita bahas lebih lanjut.

Intip bagian Showroom, Ada Mobil & Platform Zeekr

Begitu sampai di lokasi Zeekr Intelligent Factory, hal yang langsung kami rasakan adalah betapa bersih dan tenangnya suasana di pabrik mereka. Bahkan, kami tidak bisa menebak bahwa lokasi yang kami tuju ini adalah sebuah pabrik jikalau tak ada itinerary-nya. Kami pun sampai di lokasi showroom sebagai titik kumpul utama di factory tour kali ini. Dan di titik ini ada banyak hal yang bisa kami eksplorasi. Pertama, kami bisa melihat langsung beberapa mobil versi terkini dari Zeekr seperti Zeekr 001 versi 2025 hingga Zeekr 009 versi 2025 serta Zeekr 009 Grand a.k.a Zeekr 009 Glory.

Tak hanya itu, kami juga bisa mengeksplorasi langsung platform Scalable Experience Architechture alias SEA Platform yang digunakan oleh mobil-mobil Zeekr. Terdapat dummy dari SEA milik Zeekr 009 yang memperlihatkan posisi EDS, Baterai bahkan sejumlah komponen rangka yang dilabur warna yang berbeda-beda. Perbedaan warna di komponen rangka ini memperlihatkan kekuatan setiap material rangka. Material yang lebih aman untuk pedestrian di bagian crumple zone, namun material yang ekstra kuat di pilar A dan sejumlah titik yang harus melindungi pengguna mobil.

Tampilkan Vendor, Real Time Production & Merchandise

Tak berhenti sampai di sana, kami juga melihat langsung Zeekr Ecosystem yang menampilkan sejumlah vendor dan supplier yang bekerja sama dengan Zeekr. Ada sejumlah nama tenar di sana seperti Brembo, Akebono, Yamaha Audio, Goodyear, Saint Gobain, nVidia dan masih banyak lagi. Geser sedikit, kami juga bisa melihat layar berukuran Wumbo Jumbo yang memperlihatkan statistik produksi pabrik secara real time. Kami juga bisa melihat langsung sejumlah teknologi painting 4 layers milik Zeekr, lalu demo lampu LED yang bisa di custom hingga sejumlah komponen lain.

Oiya, kami juga menonton video khusus yang memperlihatkan Zeekr 001 FR (Future Road) yang dikembangkan bersama The Iceman, Kimi Räikkönen. Bagian terakhir dari Showroom di Zeekr Intelligent Factory ini adalah bagian merchandise yang tergabung dalam Zeekr Collection. Di bagian ini, kita bisa melihat sejumlah merchandise yang spesial untuk para pengguna Zeekr. Mulai dari Shirt, T-Shirt, jaket, notebook, tas, bahkan hingga koper, parfum dan juga minuman beralkohol serta Skuter listrik. Sebuah pendekatan yang cukup komprehensif dari Zeekr pada aspek lifestyle memang sangat diperlukan saat brand sudah serius di segmen luxury.

Dan selain Zeekr Collection, kami juga turut bersantai dengan menikmati kopi di Zeekr Lounge yang menyediakan coffee shop. Kalau kalian ingat Zeekr Lounge juga ada di Zeekr Shanghai Design Studio dan sama-sama memiliki Coffee Shop. Bahkan, konsep serupa juga ada di Zeekr Center yang notabene adalah Flagship Dealer mereka di Hangzhou. Nah, bagian Showroom ini adalah bagian pertama yang kami kunjungi di Zeekr Intelligent Factory. Setelah ini, kami akan membahas mengenai pabrik yang sesungguhnya yang melibatkan bagian stamping, welding hingga assembly. Pastikan kalian ikuti terus artikel terkait Zeekr Intelligent Factory ini.

Bagaimana menurut kalian, kawan?

Video Trip Zeekr 2024

Kompilasi Trip Zeekr China 2024

Gallery Showroom Zeekr Intelligent Factory

Read Prev:
Read Next: