Savart Motors Umumkan Kolaborasi After Sales dengan Planet Ban

by  in  Berita & Motor Listrik
Savart Motors Umumkan Kolaborasi After Sales dengan Planet Ban
0  komentar

AutonetMagz.com – Savart Motors, produsen sepeda motor listrik asal Indonesia mengumumkan
kolaborasi purna jualnya bersama Planet Ban. Hal ini memungkinkan pelanggan untuk mendapatkan layanan pemeliharaan dan pengganan suku cadang di gerai Planet Ban. Selain itu, Savart Motors juga baru saja menyelesaikan uji ketahanan sejauh 3.000 km pada Savart S-1P untuk membuktikan ketangguhan dan kualitasnya di berbagai medan.

Bisa Servis di Planet Ban

Kembali ke kemitraan purna jual, pengguna Savart Motors dapat mengakses layanan pemeliharaan kendaraan di beberapa cabang Planet Ban di Jakarta. Untuk mengetahui lokasi cabang Planet Ban mans saja yang melayani purna jual Savart Motors, dapat diakses melalui aplikasi pendamping. Selama fase pertama komersialisasi, saat ini baru ada 8 cabang Planet Ban di Jakarta yang melayani. Kedepannya akan terus bertambah termasuk di kota-kota lainnya.

Kolaborasi ini menunjukkan komitmen SAVART Motors untuk memberikan kenyamanan dan kepastian
bagi setiap pengguna kami,” Dengan jaringan luas Planet Ban yang terpercaya, kami berharap dapat membangun kepercayaan pelanggan dan memberikan layanan terbaik di seluruh Indonesia. Melalui kemitraan ini, pelanggan kami dapat merasa lebih percaya diri dalam memilih motor listrik kami dengan akses perawatan yang mudah
.” kata William E. Taifan, Ph.D., CEO Savart Motors.

Laik Uji Daya Tahan

Sebagai pembuktian ketangguhan Savart S-1P, perusahaan telah melaksanakan uji ketahanan dengan jarak total 3.000 km. Menggunakan 2 unit Savart S-1P, rute yang dilewati melintasi jalur selatan Jawa hingga Bali sejak 24 Oktober hingga 5 November. Rute ini mencakup wilayah berbukit dan berliku di Depok, Sukabumi, Garut, Kebumen, Pacitan, Blitar, Lumajang, Banyuwangi, serta sebagian besar wilayah pulau Bali.

Sedikit info mengenai spesifikasi, Savart S-1P memiliki kapasitas baterai 4,7 kWh dengan tipe NMC. Baterai tersebut mampu menghasilkan daya 19 hp dengan jarak tempuh 100-110 km saat baterai terisi penuh. Kecepatan charging dari 0 – 100 %, membutuhkan waktu 4-5 jam. Motor ini dibanderol IDR 56-58 Juta OTR Jabodetabek.

Read Prev:
Read Next: