AutonetMagz.com – Setelah melangsungkan debutnya secara worldwide pada awal tahun di Singapura, akhirnya generasi terbaru dari Porsche Macan resmi diluncurkan di Indonesia. Sebagaimana yang kita ketahui, generasi kedua dari Porsche Macan ini menjelma menjadi mobil listrik yang seutuhnya. Tidak ada lagi versi bensin, diesel, maupun hybrid atau plug in hybrid pada Macan. Kabarnya, Porsche Macan generasi sebelumnya masih dijual kalau anda ogah beralih ke listrik.
Tersedia 2 Varian
Tersedia dua pilihan varian yakni Porsche Macan 4 dan Macan Turbo, dimana keduanya memiliki baterai berkapasitas 100 kWh. Macan 4 memiliki tenaga 406 hp dan torsi 650 Nm dengan range 613 km menurut klaim Porsche. Sementara Macan Turbo menghasilkan tenaga 637 hp dan 1.130 Nm dengan klaim jarak tempuh 591 km. Berkat teknologi baterai E-Performance, pengisian daya baterai bisa dilakukan dengan mode DC maksimal 240 kW dan untuk mencapai 80 persen hanya membutuhkan waktu 21 menit.
“Macan 4 all-electric yang baru menggabungkan performa mendebarkan dan dinamika berkendara yang Anda harapkan dari Porsche dengan manfaat mobilitas listrik. Elektrifikasi bukan hanya sebuah tren bagi Porsche, namun juga merupakan elemen penting dalam strategi dan visi kami untuk masa depan. Di Indonesia, langkah menuju elektrifikasi sangat penting.” kata Alexander Riedel, selaku General Manager dari Porsche Indonesia
Berapa Harganya?
PT Eurokars Artha Utama selaku ATPM Porsche di Indonesia mematok harga mulai Rp2,45 miliar (off the road). Seperti yang kita tau, Porsche memiliki segudang opsi tambahan seperti roof rail (padahal di generasi sebelumnya jadi standar), panoramic roof, beragam velg dengan ukuran hingga 22 inci, dan lain-lain yang tak bisa disebutkan disini. Tentunya hal itu yang membuat harga final dari mobil yang anda pesan bisa berbeda dengan mobil lainnya.
Porsche Indonesia mengumumkan dua exclusive private preview dari Macan 4 all-electric. Selain di Museum Macan pada hari Senin, 10 Juni 2024, kemarin ada juga di Macan ‘Studio’ – sebuah pop-up showcase khusus yang diadakan di Four Seasons Hotel Jakarta pada 16-23 Juni 2024. Bagaimana menurut kalian? sampaikan di kolom komentar!
Read Next: First Impression GAC Aion Y+ Indonesia : Lega Banget!!