Pemenang V-KOOL Vaganza Mendapatkan Satu Tas Hermes Seharga Mobil baru!

by  in  Berita & Event
Pemenang V-KOOL Vaganza Mendapatkan Satu Tas Hermes Seharga Mobil baru!
0  komentar
v-kool-vaganza

AutonetMagz – Bertempat di V-Kool flagship outlet di Kemayoran, Jakarta kemarin, PT V-Kool Indo Lestari selaku pemegang merek kaca film V-Kool di Indonesia melakukan penarikan undian V-Kool Vaganza dihadapan pihak berwenang.

Undian yang sekaligus merayakan 20 tahun eksistensi V-Kool di Indonesia kali ini memberikan Grand Prize sebuah tas Hermes Birkin 35, dimana tas Hermes Birkin ini sendiri merupakan salah satu tas termahal di dunia. Sebagai informasi, untuk mendapatkannya butuh pembelanjaan produk Hermes senilai tertentu dan waktu tunggu mencapai 1 sampai 2 tahun, mirip inden mobil yah.

V-Kool Vaganza Undian

Berapa harga tas Hermes ini di Indonesia? Pada kesempatan penarikan undian kemarin, Dinas Sosial yang menyaksikan penarikan memberikan estimasi harga tas tersebut seharga kurang lebih dari 216 juta rupiah, yang bisa disamakan dengan harga sebuah Toyota Avanza baru!. “Merupakan suatu kebanggan bagi kami dapat memberikan Tas Birkin Hermes sebagai hadiah utama. Tas ini tidak mudah didapatkan banyak orang. Mereka harus masuk daftar tunggu yang bisa mencapai 1-2 tahun lamanya. Kami berikan Tas Hermes Birkin ini sebagai penghargaan bagi konsumen setia kami,” kata Linda Widjaja selaku Vice President Director PT V-KOOL Indo Lestari.

Selain hadiah utama tas Hermes Birkin 35, undian V-Kool Vaganza kali ini juga memberikan banyak hadiah lain bagi para konsumen setianya, seperti 1 unit TV 60 inchi, 1 unit Apple MacBook Air, dan hadiah hiburan lain berupa 10 buah Apple Ipad Air 16 Gb WiFi Cellular, 10 buah Apple Ipad Mini 16 Gb WiFi Cellular, 10 buah speaker Harman Kardon Esquire Mini, dan 20 buah emas batangan senilai 1 gram.

V-Kool Vaganza Hadiah

Pada undian V-Kool Vaganza 2016 kali ini, hadiah utama tas Hermes Birkin 35 ini akhirnya dimenangkan oleh Fredy Adriyanto dari Palembang, yang berhasil menyisihkan 1297 pelanggan V-Kool di Indonesia. Selamat yah Pak Fredy! Jangan dipakai sendiri ya tasnya 🙂

Read Prev:
Read Next: