Honda Jazz Generasi Keempat Akan Debut di Tokyo Motor Show 2019!

by  in  Berita & Honda & International
Honda Jazz Generasi Keempat Akan Debut di Tokyo Motor Show 2019!
0  komentar

AutonetMagz.com – Honda Jazz GK adalah generasi ketiga Jazz yang dijual sejak 2013. Setelah enam tahun berselang, nampaknya kita akan memyambut Honda Jazz terbaru dalam waktu dekat. Pasalnya, Honda Jazz generasi keempat akan melakukan debut internasionalnya pada ajang Tokyo Motor Show 2019.

Render by BestCarWeb Japan

So, apa saja yang berubah dari Honda Jazz generasi keempat ini? Sayangnya, informasi detail soal itu masih tertutup rapat. Honda dalam rilis mereka hanya mengungkapkan, kalau Honda Jazz terbaru akan dibekali teknologi hybrid i-MMD. Sebelumnya, teknologi i-MMD ini sudah diterapkan pada Honda CR-V Hybrid di Eropa yang memiliki dua motor listrik mendampingi mesin konvensionalnya.


Render by BestCarWeb Japan

Artinya, Honda Jazz generasi keempat akan memiliki pilihan hybrid sebagai sumber tenaganya. Selain itu, ada juga varian mesin bensin yang kemungkinan masih sama dengan Honda Jazz GK (Mesin 1.500cc NA/Naturally Aspirated i-VTEC). Tapi ada kemungkinan lain mesin Honda Jazz terbaru akan punya kubikasi lebih kecil dan jumlah silinder lebih sedikit, yaitu tiga silinder namun menggunakan turbo. Jika terwujud, maka Honda melanjutkan tren downsizing (mengecilkan kapasitas mesin) seperti produk mereka lainnya.

Soal perubahan desain, informasinya masih gelap. Dugaan kami, Honda Jazz terbaru akan mengikuti bahasa desain Honda masa kini. Bisa saja nantinya Honda Jazz memiliki bahasa desain solid wing face seperti HR-V, who knows. Namun kabarnya pihak Honda akan mengembalikan identitas dari sebuah Honda Jazz di generasi terbarunya ini, yaitu mobil yang kompak nan lincah. Honda Jazz generasi keempat baru akan menampakkan wujudnya di Tokyo Motorshow 2019, Oktober mendatang.

Namun wilayah Asia Tenggara baru akan mendapat hatchback baru Honda ini pada 2020, kita tunggu saja. Jadi, bagaimana menurut kalian, kawan?

Sumber: autoindustriya

Read Prev:
Read Next: