AutonetMagz.com – Wuling resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) bersama PT Transportasi Jakarta (TransJakarta). Penandatangan nota kesepahaman tersebut berkenaan dengan dimulainya uji coba kendaraan listrik komersial terbaru Wuling, Mitra EV. Momen ini merupakan bagian dari komitmen bersama dalam mempercepat transformasi transportasi publik yang ramah lingkungan di Jakarta.
Sudah Ada Roadmap-nya
Penandatanganan MoU ini dilakukan oleh Welfizon Yuza selaku Direktur Utama PT Transportasi Jakarta dan Tang Wensheng selaku Presiden Direktur Wuling Motors. TransJakarta sendiri tengah menyiapkan roadmap elektrifikasi dengan target 3.000 unit armada baru dan 3.000 unit pengganti berbasis listrik secara bertahap. Hal ini dalam upaya mendukung Jakarta menuju kota dengan transportasi rendah emisi.
Kolaborasi ini diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk menghadirkan layanan transportasi publik yang lebih bersih. Uji coba ini akan berjalan 1 bulan kedepan, oleh karena itu penandatanganan MOU ini menjadi sangat penting karena didalamnya terdapat klausul klausul yang sangat krusial. Saat ini, Transjakarta masih akan terus memperluas sinergi dengan berbagai pihak untuk membangun ekosistem transportasi berkelanjutan.
Dukung Transportasi Publik yang Lebih Hijau
“Mitra EV kami hadirkan sebagai bentuk komitmen Wuling dalam mendukung transportasi publik yang lebih hijau sekaligus efisien. Kami optimis kendaraan niaga listrik ini mampu menjawab kebutuhan operasional TransJakarta. Melalui penandatanganan MoU ini bisa menjadi langkah nyata dalam menuju masa depan mobilitas rendah emisi di ibu kota. Kami berharap Mitra EV dapat menjadi mitra terpercaya dalam mendukung layanan transportasi yang aman, nyaman, efisien, dan berkelanjutan,” jelas Kharismawan Awangga, Sales Operation Director Wuling Motors.





