New Toyota Hilux Dirilis : American Look & Makin Canggih!

by  in  Berita & International & Merek Mobil
New Toyota Hilux Dirilis : American Look & Makin Canggih!
0  komentar

AutonetMagz.com – Selain memperkenalkan New Toyota Fortuner, pihak Toyota Thailand hari ini juga memperkenalkan versi double cabin yaitu New Toyota Hilux. Lantas, apa saja ubahan yang diberikan Toyota di versi terbaru dari double cabin mereka ini? Mari kita bahas

Nah, di versi terbaru ini, New Toyota Hilux tampil dalam 4 varian besar, yaitu New Toyota Hilux Revo Rocco, New Toyota Hilux Revo Prerunner, New Toyota Hilux Revo Z Edition dan New Toyota Hilux Revo Standar. Untuk varian Prerunner dan Rocco, New Toyota Hilux tampil dalam 2 versi yaitu double cabin dan juga smart cab. Sedangkan versi Z-Edition mengusung model smart cab dan D-Cab, dan standar edition berbentuk pikap biasa. Varian Rocco sendiri menjadi varian paling komplit dengan tampilan yang paling wah diantara seluruh varian lainnya.

Untuk urusan ubahan, New Toyota Hilux tampil dengan gaya yang lebih american look, apalagi New Toyota Hilux menggunakan grille berbentuk heksagonal yang mirip dengan milik Toyota Tacoma di pasar US. Lampu utama New Toyota Hilux kini terlihat lebih tegas dengan bentuk yang mengotak dan sudah menggunakan teknologi Bi-LED dengan LED DRL di tipe – tipe tertinggi. Bumpernya juga terlihat lebih complicated dengan ornamen lampu kabut berbentuk L. Untuk kaki – kaki, New Toyota Hilux menggunakan velg baru dengan laburan warna dual tone di tipe Prerunner dan warna gelap di varian Rocco.

Sama seperti kembaran SUV-nya, New Toyota Hilux juga mendapatkan sepaket Toyota Safety Sense yang berisikan Pre-Collision Warning, Lane Departure Alert, dan Dynamic Radar Cruise Control. Selain itu, New Toyota Hilux juga diperlengkapi dengan ABS, EBD, BA, TC, VSC, HSA, HDC, dan kamera mundur. Tak hanya itu, fitur Toyota T-Connect juga diberikan di mobil ini seperti di Toyota Fortuner. Untuk mesin, New Toyota Hilux mesin 1GD 2.800cc yang kini tenaganya menjadi 204 PS dengan torsi maksimal di angka 500 Nm. New Toyota Hilux dipasarkan dengan harga mencapai 577.000 Baht atau setara 258 jutaan Rupiah untuk tipe terendah dan 1.239.000 Baht atau setara 554 jutaan Rupiah untuk tipe tertinggi.

Jadi, apa pendapat kalian, kawan?

Read Prev:
Read Next:

Satria Katana Satu - satunya member AutonetMagz yang Domisili di Surabaya, dan punya Hobi Fotografi, Riding, & Kepo Informasi Dunia Otomotif | IG : @Satriakatana