Honda SUV RS Concept Sapa Publik Jawa Tengah, Tes Pasar?

by  in  Berita & Honda & Merek Mobil
Honda SUV RS Concept Sapa Publik Jawa Tengah, Tes Pasar?
0  komentar

AutonetMagz.com – Siapa yang lagi nungguin kehadiran Honda SUV RS Concept versi masspro? Kalau kalian salah satunya, maka sama dengan kami tim AutonetMagz. Honda SUV RS Concept sendiri memang menjadi salah satu produk yang ditunggu sepak terjangnya karena akan masuk di segmen gemuk yaitu A-Segmen SUV. Nah, kali ini Honda nampaknya ingin memberi teaser secara fisik pada para pecintanya di daerah – daerah. Oleh karenanya, Honda SUV RS Concept diboyong ke Jawa Tengah. Yuk kita bahas lebih lanjut.

SUV RS Concept Bisa Dilihat Langsung

Jadi, kegiatan ini merupakan lanjutan dari rangkaian roadshow Honda SUV RS Concept yang sebelumnya sudah dimulai di Jawa Barat, lebih tepatnya di Bandung. Dan kali ini, Honda Prospect Motor (HPM) memboyong mobil konsep ini ke Jawa Tengah, lebih tepatnya di Semarang. Mobil yang dikembangkan oleh Honda R&D Asia Pacific Co., Ltd. dan tim Honda di Indonesia ini tampil sebagai display utama pada Honda Exhibition yang diselenggarakan oleh Honda Semarang Center di Main Atrium Paragon Mall Semarang. Pameran sendiri telah dilaksanakan sejak tanggal 12 Mei 2022 kemarin, hingga 16 Mei 2022 mendatang. Sebenarnya, langkah yang dilakukan oleh Honda cukup unik, karena umumnya mobil konsep hanya hadir di pameran internasional seperti GIIAS ataupun IIMS. Namun, kali ini Honda menghadirkannya di pameran mall to mall.

Walaupun begitu, ini bukan pertama kalinya Honda memamerkan sebuah mobil konsep di Mall. Tahun lalu, Honda juga memajang Honda N7X di mall, sebelum meluncurkannya dalam bentuk All New Honda BR-V. Sumantri, Sales and After Sales Director Honda Semarang Center mengatakan, “Saat ini segmen SUV merupakan segmen yang semakin populer di Indonesia dimana konsumen menyukai karakter mobil yang lebih sporty dan nyaman terlebih di area Jawa Tengah yang memiliki bentang alam serta kondisi jalan yang beragam. Dengan tampilan sebuah SUV yang lebih sporty, kami yakin Honda SUV RS Concept akan menarik perhatian para pecinta otomotif di kota Semarang dan sekitarnya. Selain itu untuk para konsumen serta pengunjung, kami juga menghadirkan berbagai lini produk terbaru Honda serta program penawaran yang menarik selama pameran berlangsung.”

Strategi Tes Pasar Langsung?

Strategi Honda yang memajang mobil konsep di Mall nampaknya bisa menjadi sebuah tolak ukur yang nyata terhadap respon pasar. Yap, publik yang merasa asing dengan mobil konsep pun akan melihat lebih dekat pada mobil tersebut, dan di saat yang bersamaan pihak Honda bisa saja mengajukan pertanyaan ataupun survey terhadap respon calon konsumennya. Sebuah ide yang nampaknya belum dilakukan oleh pabrikan lain di Indonesia. Selain Honda SUV RS Concept, Honda Exhibition di Semarang juga menampilkan berbagai model Honda terbaru yang meliputi; All New Honda HR-V, All New Honda BR-V, Honda City Hatchback RS dan Honda Brio RS. Honda Semarang Center juga menawarkan berbagai program penjualan selama pameran ini.

Jadi, bagaimana menurut kalian, kawan?

Read Prev:
Read Next: