Tertarik Dengan Meja dan Sofa Lamborghini Murcielago Ini? Siapkan Dana Seharga Suzuki Swift

by  in  Berita & Hot Stuff & International
Tertarik Dengan Meja dan Sofa Lamborghini Murcielago Ini? Siapkan Dana Seharga Suzuki Swift
0  komentar
lamborghini-murcielago-desk-silver

AutonetMagz.com – Karena tingkat engineering dan harganya sudah bermain di level langit ketujuh, hanya orang-orang yang terberkati saja yang bisa memiliki Lamborghini sebagai penunjang aktivitas dan gaya hidup mereka. Bagi anda yang sampai sekarang masih berusaha untuk bisa memilikinya, kadang ada obat pelepas rindu berupa diecast Lamborghini atau aksesoris lainnya, tapi bersediakah anda membeli furnitur Lamborghini ini sebagai obat kangen?

Adalah Design Epicentrum, produsen furnitur ternama yang berasal di Poznan, Polandia yang punya ide kreatif setengah gila ini. Mereka memutuskan untuk membuat furnitur pengisi interior rumah dengan gaya Lamborghini, dan kali ini berupa meja dan sofa. Oh ya, model Lamborghini yang dipakai adalah bagian depan Lamborghini Murcielago.

red-lamborghini-murcielago-couch

Produsen tersebut tidak menggunakan bahan-bahan yang kelewat eksotis seperti Murcielago asli tentunya, semisal carbon fiber atau aluminium. Yang mereka pakai untuk membentuk bagian depan Murcielago adalah bahan fiberglass dan di belakangnya terdapat bahan MDF agar masih nyaman saat dirancang sebagai sofa atau meja.

Uniknya, saat anda melihat persis dari bagian depan sofa atau meja, kelihatannya hanya seperti sofa atau meja biasa, tapi begitu kita perhatikan dari sisi lain, barulah ketahuan kalau ini bukan sembarang furnitur. Pilihan warnanya sama seperti Lamborghini pada umumnya, mulai dari pilihan warna-warna cerah seperti orange atau warna kalem seperti hitam.

sofa-dan-meja-lamborghini

Keren? Memang, tapi harganya juga keren. Baik sofa maupun mejanya, mereka membanderol dengan harga $15.800 (213 juta Rupiah) atau setara harga Suzuki Swift GX baru. Kalau anda mau memilikinya tapi masih cukup perhitungan soal uang, anda bisa memesan meja atau sofa tanpa meja kaca bawaannya, dan itu akan menghemat $2.800 (37,8 juta Rupiah).

Masih mahal sih ya, tapi jika anda penggemar otomotif, khususnya Lamborghini yang sudah biasa mengelap keringat atau cebok pakai uang 100 ribuan, meja dan sofa ini sayang untuk dilewatkan begitu saja. Bagi pemilik bengkel, toko diecast atau distro otomotif, furnitur seperti ini pastinya bisa mendukung citra anda sebagai pengusaha bertema otomotif.

sofa-lamborghini-murcielago-black

Bagaimana, apa kamu tertarik dengan meja Lamborghini ini? Hitung-hitung untuk pamer sedikit, bilang kalau kemarin Lamborghini kita kemarin dihinggapi lalat, langsung kita anggap tidak layak dikendarai dan jadi deh dikampakkan untuk bikin furnitur, tapi itu kalau anda Amin Richman ya. Sampaikan opinimu di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: