Mazda Indonesia Resmikan Workshop Bodi dan Cat Bersertifikat di Cibubur

by  in  Mazda & Nasional
Mazda Indonesia Resmikan Workshop Bodi dan Cat Bersertifikat di Cibubur
0  komentar

AutonetMagz.com – Mazda Indonesia belum lama ini meresmikan workshop dengan pelayanan terpadu untuk perbaikan bodi dan cat di salah satu dealernya, Mazda Cibubur yang terletak di Jl. Raya Alternatif Cibubur. Mazda Cibubur merupakan dealer ketiga di Indonesia yang mendapat sertifikasi dari Mazda Motor Corporation dan Mazda Motor Indonesia sebagai “Certified Body and Paint Workshop” setelah sebelumnya diperoleh Mazda Bandung-1 dan Mazda Tangerang.

Keizo Okue, President Director PT Mazda Motor Indonesia dalam sambutannya menuturkan, “Hadirnya Certified Body and Paint Workshop di Mazda Cibubur ini diharapkan dapat memberikan pelayanan yang terbaik bagi pelanggan Mazda dengan kualitas pengerjaan dan hasil yang sesuai dengan standardisasi Mazda Global. Selain itu, tentunya kami juga berharap agar pelanggan setia Mazda dapat merasakan kemudahan dalam melakukan perbaikan bodi dan pengecatan dengan hasil yang lebih maksimal.”

perbaikan bodi  Mazda 2

Seiji Toyota, Customer Service Director Mazda Motor Indonesia menambahkan, “Kami berharap, workshop terbaru di Mazda Cibubur ini dapat memenuhi kebutuhan dan mampu melayani para pelanggan Mazda yang selalu menjadi prioritas utama. Melalui peresmian ini diharapkan juga agar dealer-dealer lain dapat turut berpartisipasi untuk mendapatkan sertifikat serupa demi kepuasan pelanggan yang maksimal.”

Dengan kapasitas pengerjaan mencapai 350 unit mobil per bulan, workshop ini dilengkapi dengan fasilitas peralatan seperti Spanesi Frame Correction dan Dry Sanding System, di mana Spanesi Frame Correction  merupakan suatu alat berteknologi tinggi yang mampu melakukan perbaikan sasis dengan tingkat akurasi tinggi sehingga kendaraan yang diperbaiki kembali dalam kondisi semula.

perbaikan bodi  Mazda Biante

Sedangkan Dry Sanding System adalah proses pengamplasan tanpa air yang membuat kualitas perbaikan lebih baik dan mengurangi resiko karat pada panel kendaraan di kemudian hari. Selain itu, Certified Body and Paint Workshop Mazda Cibubur juga menggunakan water based paint dengan bahan material yang ramah lingkungan. Hm, boleh juga workshop baru ini, toh pelanggan juga yang diuntungkan. Bagaimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next:

Hillarius Satrio Seorang pehobi otomotif yang masih mengunyah bangku kuliah. Sangat menyukai mobil yang bisa lari kencang, khususnya mobil sport Jepang. Sekarang juga sedang menggeluti dunia desain mobil, diawali dengan dunia modifikasi digital atau bisa disebut "Digimods" dan berlanjut ke membuat mobil di aplikasi 3 Dimensi. | twitter: @hillsatrio