Jupiter MX King, Inikah Calon Raja Motor Bebek Dari Yamaha?

by  in  Merek Motor & Yamaha
Jupiter MX King, Inikah Calon Raja Motor Bebek Dari Yamaha?
0  komentar
Yamaha Jupiter MX baru 2015

AutonetMagz.com – Setelah gaung motor bebek super surut seiring banyaknya orang mulai berpindah menggunakan motor matic, tidak membuat Yamaha meninggalkan segmen ini. Seperti kita tahu, beberapa tahun yang lalu motor-motor bebek berperforma tinggi, dengan kapasitas mesin yang “aneh” seperti Suzuki Satria 150cc, Kawasaki ZX130, dan Yamaha Jupiter MX 135 sempat membanjiri pasar dan menjadi alternatif bagi para penggemar motor bebek di Indonesia.

Tapi setelah sekian lama, hanya Suzuki Satria FU 150 yang bertahan walau tidak banyak mengalami perubahan mesin dan desain, beserta Yamaha Jupiter MX135 yang masih terlihat modern namun memiliki performa di bawah rivalnya dari Suzuki.

Yamaha Exciter GP alias New Jupiter MX injeksi 2015

Namun sepertinya tak lama lagi peta persaingan motor bebek super ini akan berubah, karena setelah Honda digosipkan akan mengeluarkan motor bebek super, menggunakan mesin 150cc DOHC yang juga digunakan oleh CB 150 dan CBR 150 untuk menggantikan mendiang CS1, pada hari ini, Kamis 18 Desember jam 10.30 waktu Vietnam, Yamaha telah mengumumkan motor super terbaru mereka yang di Vietnam diberi nama Yamaha Exciter atau Jupiter MX-King dengan menggunakan mesin 150 cc SOHC namun bukan seperti yang digunakan oleh Vixion.

Dari segi desain, Yamaha Exciter atau MX-King benar-benar diharapkan menjadi ‘King’ di kelasnya sesuai tagline motor ini “The King of Street”, karena kapan lagi kita bisa mendapatkan desain ala moge Yamaha seperti R1 atau R6 dalam bungkus yang lebih kecil.

Yamaha Jupiter MX injeksi 2015

Dari samping motor ini masih terlihat seperti Jupiter MX lama, namun dari depan, mirip dengan yamaha R1 yang terbaru, dengan tampilan dua lampu senja sipit yang tersembunyi di bawah cover depan.

Dilihat pada sisi belakang, New Yamaha Exciter 150 yang sudah menggunakan sistem pembakaran injeksi ini terlihat gahar, paduan desain lampu belakang yang baru dengan floating fender atau model sepakbor belakang seperti Yamaha R15 dipadu ban dan muffler besar membuatnya tidak terlihat seperti motor bebek biasa, jujur saja jika membandingkan New Yamaha Jupiter MX-King dengan Suzuki Satria FU, akan seperti membandingkan Ade Rai dengan Aming, karena dari belakang, terlihat motor ini jauh lebih berotot.

Yamaha Jupiter MX 150 cc alias Exciter GP 2015

Yamaha Indonesia belum menjelaskan secara resmi kapan akan meluncurkan varian terbaru dari Jupiter MX ini untuk pasar Indonesia, namun dari beberapa blog roda dua terkemuka yang sudah menemui beberapa syshot pengujian Yamaha Jupiter MX-King ini, maka para penggemar motor bebek Yamaha patut gembira karena dapat mengharapkan bebek super ini segera mengaspal di Indonesia dalam waktu dekat. Gimana pendapatnya dengan The Nex Jupiter MX ini bro? Gahar kan?

Berikut Video teaser New Yamaha Exciter atau Jupiter MX-King 150

Read Prev:
Read Next: