Ini Ilustrasi Bentuk Mitsubishi Pajero Sport 2016

by  in  International & Mitsubishi & Mobil Baru
Ini Ilustrasi Bentuk Mitsubishi Pajero Sport 2016
0  komentar
All New Mitsubishi Pajero Sport 2016

AutonetMagz – Situs HeadlightMag yang sebelumnya telah membocorkan wajah dari Fortuner 2015 terbaru, kini kembali lagi membuat heboh dunia otomotif dengan memberikan sketsa gambar Mitsubishi Pajero Sport 2016 terbaru yang beberapa kali tertangkap di jalan sedang melakukan pengetesan.

Meskipun menggunakan kamuflase untuk menutupi garis-garis bodi dan desain dari Pajero Sport 2016 terbaru, namun menurut kami masih memungkinkan untuk membuat sebuah sketsa atau render dari Mitsubishi Pajero Sport terbaru yang kini memiliki desain depan lebih dinamis. Liat saja bentuk gambar diatas, sangat mudah untuk seorang car render artist untuk memperkirakan lekuk desain bodi mobil ini (kecuali detail fascia depan dan belakang).

New Mitsubishi Pajero Sport 2016

Dari belakang mungkin kita akan dikejutkan dengan model lampu baru yang mungkin tidak begitu nyaman untuk dilihat, meskipun memang tarikan garis yang diambil oleh render artist sangat identik dengan model spyshot. Semoga saja bentuk aslinya lebih bagus dari sketsa ini.

Namun kami sedikit curiga bahwa gambar tersebut bukanlah gambar sketsa yang sengaja dibuat dari rekaan bentuk spyshot, mengapa? karena di bagian kaca depan atas terdapat sebuah antena dengan ujung terbalik melipat ke depan. Mungkin saja gambar ini merupakan gambar yang dibuat berdasarkan foto asli, namun belum boleh disebarluaskan terlebih dahulu, sehingga dibuatlah sketsanya menggunakan basis foto asli. Karena, jika memang ini adalah sketsa yang dibuat dari 0, mengapa antenna tersebut harus diturunkan di depan?

Jika memang wujud Pajero Sport terbaru akan seperti ini, bagaimana pendapatmu mengenai wujud All New Mitsubishi Pajero Sport 2016? Sampaikan dalam kolom komentar!

Read Prev:
Read Next:

Ridwan Hanif Penulis sekaligus pecinta dunia otomotif, kadang-kadang suka ngebut walaupun hanya pada saat jalanan sepi, paling benci dengan kemacetan Jakarta tetapi enggan untuk pindah keluar kota. Soal irit-iritan konsumsi BBM jangan ditanya, dia jagonya... Maksudnya jago ngabisin bensin... Hehehe | twitter: @ridwanhr