Ini Dia Tampilan Baru Porsche 911 Turbo dan 911 Turbo S!

by  in  International & Mobil Baru & Porsche
Ini Dia Tampilan Baru Porsche 911 Turbo dan 911 Turbo S!
0  komentar

AutonetMagz.com – Sebenarnya walaupun kami berikan judul seperti di atas, perubahan Porsche 911 cenderung tidak terlalu banyak sih. Untuk versi 911 Turbo? yaa… tidak terlalu banyak juga, tapi ada yang menarik dibanding sebelumnya. Style 911 Turbo ini nampak lebih kurus, lebih down to earth dan tidak terlalu memamerkan spoiler dengan dimensi masif dibanding sebelumnya.

Mobil ini resmi diluncurkan Porsche di Sirkuit Kyalami Afrika Selatan. Model terbaru ini mempunyai beberapa pembenahan seperti penggunaan port inlet yang telah dimodifikasikan di cylinder head, nosel injeksi baru, dan fuel pressure yang lebih tinggi dimana untuk versi Turbo S mendapatkan turbocharger terbaru dengan kompressr yang lebih besar dari biasanya.

Hasilnya cukup mantap, kedua mobil ini mengalami peningkatan tenaga 20 hp dari sebelumnya, seperti versi 911 Turbo mendapatkan 533 hp dan 911 Turbo S mendapatkan 572 hp. Kuncinya terdapat pada fitur terbaru yang dinamakan Dynamic Boost. Sistemnya dengan mempersingkat waktu sang mesin turbo bereaksi terhadap beban throttle sehingga meminimalisir gejala lag. Hal ini dapat dilakukan sebab sistem tetap melakukan perputaran turbo ketika pengemudi tidak menginjak gas lagi, menjaga tekanan dorong dengan membiarkan katup throttle terbuka.

Sistem ini tetap berjalan sepanjang waktu tapi Porsche mengatakan efek lebih jelas bisa didapat pada kondisi mode menyetir Sport. Seperti biasa Porsche juga memberikan kenop putar 4 mode mengemudi yaitu : Normal, Sport, Sport Plus dan Individual. Ketika mode Sport diaktifkan maka fungsi overboost juga turut aktif dengan torsi maksimum 660 Nm sampai 710 Nm di 911 Turbo dan 700 Nm sampai 750 Nm pada 911 Turbo S.

porsche-911-turbo-s-2016-interior

Model terbaru 911 Turbo ini dapat berlari 0-100 km/jam dengan waktu 3.0 detik saja dan topspeed dapat diraih hingga 320 km/jam. Sedangkan versi 911 Turbo S mencetak 0-100 km/jam dengan 2.9 detik dan topspeed tercatat 330 km/jam. Meski terdapat peningkatan tenaga, 911 Turbo dan 911 Turbo S lebih hemat bahan bakar dengan mencatat figur 10 km/liternya. So bagaimana menurutmu? Monggo sampaikan coret-coretnya di bawah ini ya.

Read Prev:
Read Next: