Jakarta, AutonetMagz.com – Mercedes-Benz memang menjadi salah satu pabrikan yang terlihat tampil all-out di Gaikindo Indonesia International Auto Show 2017 (GIIAS 2017) yang sedang berlangsung hingga hari minggu mendatang. Total sebanyak 19 produk dibawa dan dipamerkan di booth mereka. Dan dari 19 produk tersebut, ada tiga buah produk yang menarik mata pengunjung, terutama para petrolhead.
Ya, apa lagi kalau bukan mobil kencang dari divisi Mercedes-Benz AMG. Terutama Mercedes-Benz AMG GT R yang terlihat langsung menonjol di salah satu sisi. Mercedes-Benz AMG sendiri membawa tiga buah produk terbarunya di GIIAS 2017 ini, yaitu New Mercedes-Benz AMG E43, New Mercedes-Benz AMG GLC 43 Coupe, dan seperti yang kami katakan sebelumnya Mercedes-Benz AMG GT R. Ketiga mobil ini hadir tak hanya untuk memeriahkan gelaran GIIAS 2017 saja, namun ada pula alasan dimana Mercedes-Benz AMG membawa produk – produk ini. Tahun ini adalah tahun emas bagi Mercedes-Benz AMG, dimana divisi peforma ini telah menginjak usia 50 tahun.
Dan dengan usia tersebut, Mercedes-Benz AMG pede membawa produk kencang mereka untuk bersaing dengan jajaran mobil sport lain yang dipasarkan di Indonesia. Oke, tanpa berlama – lama, mari kita mulai bahas mobil – mobil ini satu persatu. Mari kita mulai dengan yang paling mencolok, Mercedes-Benz AMG GT R. Mercedes-Benz AMG GT R bukanlah mobil hasil pengembangan dengan pihak Jepang, namun memang secara nama ada kemiripan dengan produk kencang lain dari negeri Matahari terbit. Mercedes-Benz AMG GT R sendiri mengusung mesin 4.000 cc V8 dengan twin turbo ‘hot inside v’ yang mampu memuntahkan tenaga 585 hp pada 6.250 rpm dan torsi 700 Nm pada rentang 1.900 hingga 5.500 rpm.
Mobil berpenggerak roda belakang ini juga dilengkapi dengan transmisi AMG Speedshift DCT yang memiliki 7 percepatan. Dengan spesifikasi tersebut, Mercedes-Benz AMG GT R akhirnya mampu menorehkan angka 3,6 detik untuk mencapai kecepatan 100 km/jam dari kondisi diam. Kecepatan maksimal Mercedes-Benz AMG GT R sendiri ada di angka 318 km/jam berkat rasio power to weight yang mencapai 2,66 kg/hp. Mobil ini juga kaya akan fitur, seperti AMG Traction Control, yang memiliki sembilan tingkatan kontrol sesuai kebutuhan. Mobil kencang ini sendiri akan dibanderol seharga 5,599 Miliar Rupiah off the road Jakarta.
Sudah puas dengan si Mercedes-Benz AMG GT R, mari kita bergeser ke sang adik kecilnya yaitu Mercedes-Benz AMG E 43. Mercedes-Benz AMG E 43 hadir dengan mesin 3.000cc yang menggunakan konfigurasi V6 dengan bi turbo. Mesin tersebut akan memuntahkan tenaga maksimal di angka 401 hp pada 6.100 rpm dan juga torsi 520 Nm yang bisa diraih sejak putaran 2.500 hingga 5.000 rpm. Dengan mesin yang bertenaga tersebut, Mercedes-Benz AMG E 43 mampu berlari hingga kecepatan 100km/jam dari keadaan diam hanya dalam 4,6 detik saja. Dan untuk kecepatan maksimal, Mercedes-Benz AMG E 43 mampu menyentuh angka 250 km/jam.
Sebagai varian peforma tinggi pertama dari E-Class, Mercedes-Benz AMG E 43 juga menawarkan sejumlah hal yang menarik. Secara desain, Mercedes-Benz AMG E 43 hadir dengan tampilan khas Mercedes-Benz AMG yang terlihat sporty di depan dengan grille yang besar dan velg 20 inci di samping. Mercedes-Benz AMG E 43 juga dilengkapi dengan Air Body Control yang merupakan suspensi udara yang bertujuan untuk penggunaan sport. Transmisi 9G-TRONIC juga diberikan pada Mercedes-Benz AMG E 43 untuk mendukung peformanya. Harga dari mobil ini sendiri adalah 1,849 Miliar Rupiah.
Yang terakhir adalah Mercedes-Benz AMG GLC 43 4MATIC Coupe yang hadir dengan peforma dan juga kemudahan berkendara sehari – hari. Mercedes-Benz AMG GLC 43 4MATIC Coupe diberikan mesin yang sama seperti saudaranya yang baru kita bahas yaitu mesin 3.000cc V6 biturbo yang mampu memuntahkan tenaga 367 hp pada 5.500 hingga 6.000 rpm dan torsi 520 Nm pada 2.500 hingga 4.500 rpm. Dengan bobot 1,8 ton, Mercedes-Benz AMG GLC 43 4MATIC Coupe mampu memaksimalkan mesinnya sehingga mampu berlari dari keadaan diam hingga 100 km/jam hanya dalam 4,9 detik saja.
Untuk kecepatan maksimal, Mercedes-Benz AMG GLC 43 4MATIC Coupe mampu meraih angka yang sama dengan saudaranya, yaitu 250 km/jam. Prestasi tersebut juga dapat diraih berkat penggunaan transmisi 9G-TRONIC yang juga serupa dengan sang saudaranya di segmen sedan. Sedangkan untuk penggerak, sesuai namanya, Mercedes-Benz AMG GLC 43 4MATIC Coupe menggunakan mode penggerak empat roda 4MATIC. Dan karena sejatinya bergelut di segmen SUV, maka Mercedes-Benz AMG GLC 43 4MATIC Coupe pun dilengkapi dengan bagasi yang luas, yang berkapasitas 491 liter. Mercedes-Benz AMG GLC 43 4MATIC Coupe sendiri akan dijual dengan harga 1,529 Miliar Rupiah.
Kehadiran ketiga mobil kencang yang tersebar dalam segmen yang berbeda – beda ini semakin mengukuhkan bahwa Mercedes-Benz AMG tak mau setengah – setengah berjualan di pasar Indonesia. Dan seperti menjawab tantangan dari BMW M yang sebelumnya meluncurkan dua buah mobil, Mercedes-Benz AMG juga membawa yang terbaik. Bagaimana menurut kalian? Yuk berkomentar di bawah sini.
Read Next: GIIAS 2017 : V-KOOL Berikan Sejumlah Layanan dan Game Menarik