Fitur Baru Honda HR-V 2016 Indonesia Minor Change Bocor Nih!

by  in  Honda
Fitur Baru Honda HR-V 2016 Indonesia Minor Change Bocor Nih!
0  komentar

Honda HR-V 2016 minor change faceliftJakarta, AutonetMagz – Honda HR-V mungkin sedikit miskin fitur di soal entertainment dibandingkan dengan rival-rivalnya. Pasalnya, di Honda HRV tipe E yang harganya hampir menyentuh angka 300 jutaan, Honda HR-V tipe tersebut tidak memiliki koneksi Bluetooth seperti para rivalnya.

Melalui narasumber yang meminta untuk dirahasiakan identitasnya, ia menyampaikan ke AutonetMagz bahwa Honda HR-V akan mendapatkan minor change ringan di IIMS 2016 mendatang. Ubahannya ada di sektor head unit dan pilihan warna baru di tipe 1.500 cc.

Jika sebelumnya Honda membekali unit HR-V bermesin 1.500 cc dengan head unit JVC yang memiliki layar 6.1″ inchi, kini Honda memberikan upgrade ke model baru dengan ukuran layar 6.2″ inchi, namun masih memiliki brand yang sama.

Honda-HR-V-Facelift-2016-MMC-Facelift

Sedangkan untuk varian tipe E, meskipun memiliki model yang sama, ia sudah dibekali dengan koneksi Bluetooth yang bisa menghubungkan fitur telepon serta musik dari smartphone.

Untuk varian 1.800 cc Prestige, Honda HR-V mendapat perlakuan spesial, selain ukuran layarnya melar dari 7.0 inchi menjadi 8.0 inchi, head unit terbaru ini juga akan mendapatkan teknologi pemberih udara Nano-e dan sudah mendukung kamera belakang multi angle.

Honda-HRV-RS-Interior

Menurut sumber, head unit ini dibuat oleh Panasonic, tapi logo panasonic tidak akan kita temukan karena berbentuk indash, tidak memiliki frame untuk head unit aftermarket. Dugaan kami, bentuknya akan mirip seperti Honda HR-V versi global seperti gambar diatas,

Dari segi pilihan warna, Honda HR-V akan memiliki warna baru yaitu Deep Ocean Blue menggantikan Morpho Blue Pearl. Hingga berita ini diturunkan, sumber yang memberikan informasi kepada kami belum menginformasikan apakah ada kenaikan harga untuk Honda HR-V minor change 2016 ini, namun indikasi kenaikan harga sangatlah kuat meskipun tidak begitu signifikan.

Baca Juga : Ini Dia Toyota C-HR, Pesaing Honda HR-V Dari Toyota

Dengan update terbaru ini, Honda HR-V menjadi semakin kompetitif dibandingkan dengan kompetitornya. Semoga saja harganya tidak naik banyak dan mendapatkan perbaikan kualitas di semua aspek. Sampaikan opini kamu dalam kolom komentar ya!

Read Prev:
Read Next: