Fast and Furious Dipastikan Berlanjut Sampai Episode 10

by  in  International
Fast and Furious Dipastikan Berlanjut Sampai Episode 10
0  komentar
fast-and-furious-8-teaser

AutonetMagz.com – Sebenarnya sih ini kabar gembira tapi kami kok merasa agak ganjil juga mendengarnya, karena belum sampai rilis untuk film ke 8 dan itu masih lama. Eh.. kok malah Vin Diesel sudah mengumumkan bahwa film ini akan berlanjut hingga film ke 10. Setidaknya bagi yang sempat khawatir akan keberlangsungan Fast and Furious kedepannya masih bisa bernafas lega lah hingga 5 tahun kedepan.

Kenapa saya bilang 5 tahun kedepan? karena nantinya Fast and Furious 9 akan dipersiapkan untuk tayang pada tanggal 19 April 2019 dan Fast and Furious 10 akan tayang pada tanggal 2 April 2021. Seperti yang dunggah oleh pemeran “Dominic Torreto” di akun instagramnya yang disebutkan ‘2 Decades, 10 Films, 1 Saga’.

A photo posted by Vin Diesel (@vindiesel) on

Sebagai film yang patut ditunggu-tunggu sebenarnya Fast and Furious ini agak pelit-pelit amat untuk memberitahukan kelanjutan episodenya, kapan tanggal perilisan dan jalan ceritanya. Yah maklum memang itu bagian dari strategi pemasaran juga, namun untuk kali ini seperti tidak biasanya Vin Diesel mengumbar planning episode film ini hingga sampai ke 10. Diesel meyakini bahwa fans akan terus datang menonton, setidaknya sampai ulang tahun Fast and Furious ke 20 nantinya.

Kabar Fast and Furious terakhir diumumkan oleh Vin Diesel pada bulan September tahun lalu, dimana ia menyatakan bahwa film ini akan menemukan titik tamat untuk menyelesaikan semua trilogi Fast and Furious series. Sementara itu director film ini, F. Gary Gray akan memegang kendali Fast 8 sekaligus mengumumkan tongkat estafet director berikutnya untuk 2 film yang akan berlanjut berikutnya pada tanggal 14 April 2017.

fast-and-furious-member

Semoga cukup mencerahkan ya bocoran ini walau sempat terbersit sih Fast and Furious mau sampai kapan akan berakhir? Apa akan seperti sinetron legendaris ‘Tersandung’ atau akan menemukan ending yang dipoles dengan cantik? Menyampingkan hal itu sih, Fast and Furious sendiri memang punya magnet yang kuat di kalangan otomotif, fansnya banyak, produsen otomotif yang mendukung tidak sedikit bahkan cukup mempengaruhi tren otomotif dunia. Well wajar saja kalau masih diperpanjang hingga 10 film. Bagaimana menurutmu? monggo berikan komentar di bawah ini.

Read Prev:
Read Next: