Daihatsu Terios Facelift 2015 Tipe TX Akan Berwajah Sama Dengan Toyota Rush

by  in  Daihatsu & Mobil Baru & Nasional
Daihatsu Terios Facelift 2015 Tipe TX Akan Berwajah Sama Dengan Toyota Rush
0  komentar

Daihatsu Terios facelift 2015 tipe TXJakarta, AutonetMagz – Sebuah email lagi-lagi masuk ke redaksi AutonetMagz mengenai penampakan Daihatsu Terios Facelift yang akan hadir sesaat lagi, berdasarkan gambar yang kami terima, rupanya wajah Daihatsu Terios tipe TX yang merupakan tipe tengah akan memiliki wajah yang sama persis dengan wajah bocoran Toyota Rush yang terlihat lebih simpel dan elegan.

Dengan hilangnya body kit ala robot yang digunakan Daihatsu Terios tipe tertinggi, Daihatsu Terios TX 2015 akan memiliki model grille baru, lampu depan model baru lengkap dengan projector dan model bumper baru yang identik dengan wajah Toyota Rush tanpa tambahan body kit TRD Sportivo.

Foto-Toyota-Rush-FaceliftMenurut sumber yang mengaku mendapatkan bocoran ini dari salah satu pegawai PT Astra Daihatsu Motor, gambar tersebut ialah foto dari Daihatsu Terios tipe TX, sedangkan untuk tipe yang lebih rendah yaitu tipe TS kita tidak akan mendapatkan sepasang fog lamps, headlamp projector yang berganti ke model bohlam biasa tanpa projector dan tanpa LED Positioning lamp, namun untuk di tipe terbaru, seluruh varian Daihatsu Terios akan dibekali dengan velg alloy wheels, tidak lagi velg kaleng pada varian terendahnya.

Daihatsu-Terios-Facelift-20

Masuk ke dalam interior, di tipe TX kita akan menemukan interior berwarna hitam dengan aksen silver seperti layaknya Toyota Rush, untuk tipe tertinggi yang disebut akan memiliki nama Daihatsu Terios Spirit akan memiliki interior dengan warna hitam dan aksen-aksen piano black di tipe khusus tersebut.

Menjelang peluncurannya di hari Jum’at minggu ini, Anda sudah dapat melakukan pemesanan untuk Daihatsu Terios Facelift terbaru yang sebentar lagi akan diluncurkan. Jika anda berminat, segeralah kunjungi dealer Daihatsu terdekat, punya pendapat? Sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: