Bersama Motor Trail Viar, Crosser Indonesia Dominasi Asian Motocross Championship 2015

by  in  Berita & Merek Motor & Motorsports
Bersama Motor Trail Viar, Crosser Indonesia Dominasi Asian Motocross Championship 2015
0  komentar
tim viar juara balap motocross

AutonetMagz.com – Kabar membanggakan terbaru datang dari dunia motorsport. Pembalap Legendaris Indonesia, Piters Tanujaya berhasil mematahkan dominasi pembalap Asia lainnya dan menjadi satu-satunya kontestan yang menggunakan motor trail Viar Cross X 250 R dalam ajang FIM Asian Motocross Championship (AMC) 2015 kelas Veteran seri ke-3 dan 4. Saingannya tidak main-main, yakni pembalap dari Malaysia, Thailand, Filipina, bahkan dari Amerika.

Kompetisi yang berlangsung di Sirkuit Dirgantara Lanud Talang Betutu, Palembang, Sumatera Selatan pada hari Sabtu (14/11) dan Minggu (15/11) ini terdiri dari 2 seri dengan masing-masing seri terdiri dari 2 race. Di serie ketiga yang berlangsung Sabtu, para crosser harus menjalani dua kali pertandingan sebanyak 8 lap dan jumlah waktu tercepat diakumulasikan dalam bentuk poin.

balapan motor cross viar

Malaysia menduduki posisi tertinggi dengan pembalap Poh Kengheng dan poin 50. Peringkat kedua Thailand atas nama Aszari Rateh dengan poin 50. Lalu posisi ketiga hingga kelima didominasi Indonesia dengan pembalap Piters Tanujaya dengan poin 36, AKP Rompas dengan poin 35 dan posisi terakhir Ferry Gasper dengan poin 32.

Pada seri keempat, hasilnya cukup mengejutkan karena di race pertama Piters meraih juara pertama dan di race kedua meraih juara kedua, sehingga Piters mempimpin klasmen dengan perolehan poin 47, itu di atas crosser Thailand Aszari Rateh dengan perolehan poin 43.

motor trail viar

Menurut Piters, menunggangi Viar merupakan suatu tantangan tersendiri karena harus bersaing di tengah dominasi pembalap asing yang menunggangi Trail bermerek terkenal, semisal Yamaha YZF250. Ditambah lagi, baru kali ini Viar mengikuti kompetisi Internasional. Hal yang lumayan susah bukan untuk sebuah merek motor lokal?

Suatu kebanggaan bagi kami bahwa Pak Piters dan Cross X 250 R mampu unjuk gigi di Ajang bergengsi ini. Kemudian kompetisi ini juga merupakan tolak ukur untuk perkembangan produk kami kedepannya nanti”, papar Deden Gunawan, Corporate Manager PT. Triangle Motorindo.

viar cross x 250

FIM Asian Motocross Championship merupakan ajang balap Asia tahunan yang memiliki beberapa kategori kelas seperti: MX2, MX Veteran, dan MX85. Dan untuk seri ke-3 dan 4 diadakan di Palembang dengan H. Aswari Rivai sebagai ketua pelaksana. Untuk seri ke-1 dan 2 telah berlangsung di Kuala Terengganu, Malaysia pada tanggal 14-15 Agustus 2015. Dua crosser muda Indonesia, Ananda Rigi Aditya dan Reza Darma Putra berhasil menjadi juara pertama di kelas 85cc.

Well done, selamat untuk Viar Indonesia. Kami harap kemenangannya tidak hanya dijadikan pajangan di etalase kantornya saja, tapi riset data dari balapannya bisa dipakai untuk membangun motor yang lebih baik lagi ke depannya. Bagaimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: