Berbagai Kegiatan Positif Iringi 1 Tahun Usia Komunitas Datsun GO dan GO+ Tangerang

by  in 
Berbagai Kegiatan Positif Iringi 1 Tahun Usia Komunitas Datsun GO dan GO+ Tangerang
0  komentar

KDGI TangerangTangerang, AutonetMagz – Hari Minggu tanggal 25 Oktober 2015 mendatang akan menjadi hari bersejarah bagi Komunitas Datsun GO dan GO+ Indonesia (KDGI) Tangerang Raya. Karena hari tersebut merupakan hari jadi Dacota, kependekan dari Datsun Community of Tangerang sebutan lain untuk KDGI Tangerang.

HUT Pertama Dacota rencanya akan di hadiri oleh lebih dari 150 mobil Datsun GO maupun GO+ Panca, dan digelar di Lapangan Batalyon Kaveleri (Yonkav) 09 Cobra – Serpong. Tidak hanya pengguna Datsun saja yang akan hadir, karena panitia mengundang pengguna mobil merek lain yang tergabung dalam Forum Komunikasi Klub/Komunitas Otomotif (FK30) Banten.

KDGI Tangerang Komunitas Datsun GO

Yang menjadi istimewa, ulang tahun pertama Datsun Community of Tangerang ini di dukung penuh oleh APM Datsun. “Kami ingin Datsun yang kami tunggangi ini dan juga komunitas kami ini dikenal kalangan luas di Tangerang dan juga Banten,” kata Eko Ermawan Prasetyo, Ketua Panitia HUT KDGI Tangerang Raya, yang juga calon ketua wilayah KDGI Tangerang Raya.

Eko menambahkan, saat ini pengguna Datsun di wilayah Tangerang sudah banyak sekali, dan di klub Dacota sendiri sudah ada sekitar 150-an mobil/anggota yang ikut bergabung. Karena hampir rata-rata sudah berkeluarga, maka ikatan antar anggota klub pun memiliki rasa kekeluargaan yang kuat di dalam komunitas ini. Tak salah jika di acara ulang tahunnya banyak di isi dengan acara positif yang melibatkan anggata keluarga seperti lomba mewarnai anak-anak, donor darah, bagasi sale, berbagai jenis hiburan lain dan adanya Dacota Award.

Datsun GO GO+ Community Tangerang Dacota HUT 1 Award

Ketua Dacota/KDGI Tangerang Raya, Sanusi Pane menjelaskan selama setahun usia KDGI Tangerang Raya sudah mampu memberikan warna tersendiri dalam perkembangan otomotif di Banten, khususnya dalam kegiatan sosial kemasyarakatan. Karena selama setahun ini banyak kegiatan sosial yang di selenggarakan seperti Santunan 100 Anak Yatim Piatu, Tebar Qurban Nusantara, Bakti Sosial dan acara positif lainnya.

“Sesuai dengan Motto Dacota/KDGI Tangerang Raya, yakni Kita Adalah Keluarga, maka kami ingin Dacota Ini jadi keluarga para pemilik Datsun di Tangerang Raya dan bahkan Banten,” tutupnya. Selamat ulang tahun ya Dacota! semoga terus menjadi klub yang bermanfaat bagi anggota dan masyarakat sekitar.

Ingin Komunitas atau Klub Kendaraan Anda ditayangkan di AutonetMagz, kirim tulisan dan foto ke : [email protected]

Read Prev:
Read Next: